BPD Kaltim Kucurkan Rp2 Triliun ke PLN

VIVAnews - PT Perusahaan Listrik Negara mendapatkan komitmen pinjaman Rp 2 triliun dari Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur untuk percepatan proyek 10.000 Megawatt di wilayah itu.

Direktur Utama PLN Fahmi Mochtar mengatakan, kapasitas Pembangkit Listrik Tenaga Uap yang akan dibangun 2 x 100 megawatt. 

"Skema pembangunan pembangkit ini akan didukung Bank Kaltim," kata Fahmi melalui sambungan telepon, Selasa 24 Maret 2009.

Menurut dia, pembangkit akan dibangun di Muara Jawa. Pembangunan yang direncanakan tahun ini diperkirakan memakan waktu 30 bulan. Dalam waktu dekat, PLN akan membuka tender pembangunan itu. "Proses tender akan dilakukan lima bulan mendatang," tuturnya.

Jika semuanya berjalan lancar, Pembangkit Muara Jawa akan beroperasi awal 2012.

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang! Harga Limitnya Rp809 Juta
Perempatfinal Liga Champions, Real Madrid vs Chelsea

5 klub Sepakbola yang Sering Tampil di final liga champions, Real Madrid Teratas?

Liga Champions, turnamen sepakbola paling bergengsi di Eropa, menjadi mimpinya para klub elite

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024