Kemenangan dari Slovakia Bukan Patokan

VIVAnews - Inggris memang sukses melewati partai persahabatan kontra Slovakia dengan kemenangan besar 4-0. Namun hasil itu sebaiknya tidak dijadikan patokan saat berhadapan dengan Ukraina di babak penyisihan Piala Dunia (PD) 2010, Rabu, 1 April 2009.

Pesan ini disampaikan oleh pemain tengah Inggris, Frank Lampard. Pemain Chelsea itu mengingatkan teman-temannya agar tidak jumawa saat bertemu dengan Ukraina yang akan menurunkan Andriy Shevchenko.

Inggris dan Ukraina tergabung di Grup 6 zona Eropa bersama Kroasia, Belarusia, Kazakhstan, dan Andorra. Inggris dan Ukraina sama-sama belum terkalahkan. Inggris berada di peringkat pertama dengan 12 poin dari 4 kali penampilan, sedangkan Ukraina di peringkat ke-3 dengan 7 poin dari 3 kali laga.

Kepada wartawan seperti dilansir oleh Goal.com, Senin, 30 Maret 2009, Lampard mengatakan, bahwa data ini menunjukkan kalau Ukraina bukan tim sembarangan. Tak hanya itu, peran Shevcenko yang banyak makan asam garam di kompetisi Eropa akan menambah kekuatan tim lawan.

"Kita harus bahu membahu untuk membuat Stadion Wembley sebagai benteng kokoh. Kemenangan lawan Slovakia bukanlah penampilan terbaik kami. Dan saya yakin, Ukraina akan lebih kuat dari Slovakia. Yang penting kami harus berusaha untuk menang," kata Lampard.

Mengenai Sheva-julukan Andriy Shevchenko, Lampard meminta rekan-rekannya untuk waspada. Utamanya lini belakang yang akan banyak bersinggungan dengan pemain AC Milan itu. Menurut Lampard, meski di Chelsea Sheva tak bersinar, bukan berarti dia pantas untuk dipandang sebelah mata.

"Dia (Sheva) tak hanya piwai dalam mencetak gol saja. Namun Sheva punya kemampuan yang baik dalam memberikan assist. Namun saya tidak tahu kenapa dia tidak bersinar di Chelsea. Mungkin saja karena saat itu dia sedang cedera," tandas Lampard.

Terpopuler: Hal yang Dilakukan Suami Jika Istri Hyperseks sampai Bahaya Pijat Perbesar Penis
Pemain Timnas Indonesia U-23 rayakan gol

Komentar Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tembus Semifinal Piala Asia U-23

Catatan sejarah ditorehkan Timnas Indonesia U-23. Armada Shin Tae yong memastikan tiket ke semifinal Piala Asia U 23 2024 usai menyingkirkan Timnas Korea Selatan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024