Bingung, Rudy 'Caffeine' Golput

VIVAnews - Bagi vokalis 'Caffeine', Pemilu Legislatif yang digelar hari ini bukanlah pesta demokrasi. Perhelatan ini justru membuat Rudi Nugraha pusing tujuh keliling.

"Saya golput saja," katanya ketika berbincang dengan VIVAnews beberapa waktu lalu. Rudi bilang ia pusing melihat banyaknya partai dan caleg-caleg yang tidak dikenalnya.

Selain itu, pelantu hits 'Hidupku Kan Damaikan Hatimu' tersebut juga belum lama ini pindah rumah. Ia malas mengurus surat-surat dan lain sebagainya untuk keperluan mencontreng.

"Tapi saya nggak milih bukan berarti mendukung yang golput," ujar Rudi lagi. Ia mengimbau mereka yang hendak absen memberikan suaranya berpikir dua kali.

Rudi bilang, Pemilu digelar 5 tahun sekali. "Jadi kesempatan nyontreng kapan lagi," tuturnya mengakhiri pembicaraan.

Kemenhub Pastikan Mudik 2024 Lancar, Intip Daerah Tujuan Terbanyak hingga Angkutan Terfavorit
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Para anggota TNI itu diduga tak terima Prada Lukman dikeroyok sejumlah preman di Pasar Cikini, Rabu, 27 Maret 2024. Prada bela ayah rekannya yang dipalak kawanan preman

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024