Penghitungan Suara Pemilu

PDIP Salip Golkar di Jawa Tengah

VIVAnews - Perolehan sementara penghitungan manual Komisi Pemilihan Umum, suara Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dan Partai Golkar saling salip di Jawa Tengah.

Pukul 14.14 WIB, PDI Perjuangan menggeser posisi Golkar di posisi teratas. PDI Perjuangan sementara ini memimpin dengan perolehan suara 15,978 persen (10.554 suara).

Golkar yang sebelumnya bertengger di posisi teratas,harus puas di posisi kedua dengan perolehan suara 15, 648 persen (10.336 suara).

Jawa Tengah merupakan kantung suara bagi PDI Perjuangan pada Pemilihan Umum 2004. Di wilayah ini, Demokrat duduk diposisi ketiga dengan perolehan suara yang tidak terlalu jauh, 14,88 persen (9829 suara).
 
Sampai saat ini, penghitungan terus dilakukan Komisi. Hingga pukul 14.14 WIB, total suara yang masuk adalah 66.055 suara.

Nasib Jokowi di PDIP, Kaesang Pangarep Tidak Ingin Ikut Campur: Itu Urusan Partai Lain
Head of Market Unit Nokia Indonesia Ozgur Erzincan.

Tugas Nokia Sudah Tuntas

Nokia mengumumkan kalau mereka telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi jaringan 5G.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024