Persija Kantongi Izin Lisan dari Kepolisian

VIVAnews - Persija Jakarta akhirnya bisa benafas lega. Pasalnya, izin untuk menggelar pertandingan di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan, tinggal menunggu waktu saja.

Sinyal positif itu diperoleh dari pertemuan dua klub Jakarta (Persija & Persitara) di kantor Polda Metro Jaya,  Selasa siang, 14 April 2009.

Menurut Direktur PT Persija Jaya, Bambang Sucipto, pihak kepolisian sudah memberikan izin secara lisan bagi Persija dan Persitara untuk menggelar pertandingan di Jakarta. Sinyal positif itu diperoleh pada pertemuan yang digelar di Direktorat Ops Polda Metro Jaya.

Pada pertemuan ini, Persija diwakili oleh Bambang Sutjipto dan Persitara diwakili oleh manajernya, Hary Gendhar Ruswanto. Hadir juga wakil BLI, Joko Driyono, dan dua perwakilan dua kelompok suporter, yakni NJ Mania dan The Jakmania. Sedangkan pihak Polda diwakili oleh Wakil Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya, AKBP Trihadi.

Bambang menambahkan, izin lisan ini akan dilanjutkan dengan izin tertulis. Namun, Bambang belum bisa memastikan kapan surat itu akan sampai ke Persija.

”Suratnya akan segera menyusul. Tapi, tadi secara lisan kami sudah mendapat izin,” kata Bambang usai pertemuan.

Beberapa pertandingan kandang Persija dan Persitara sempat batal. Pasalnya, pihak kepolisian tidak memberikan izin karena berbarengan dengan masa kampanye pemilihan umum legislatiif 2009.

Persija sendiri untuk sementara harus beranjak dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Pasalnya, stadion berkapasitas 87 ribu penonton itu sedang dalam renovasi usai digunakan sejumlah partai politik untuk menggelar kampanye pemilihan umum legislatif.

Sebagai gantinya, Persija memilih untuk tampil di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Stadion berpakasitas 12 ribu ini merupakan markas Persija saat masih berlaga di pentas Divisi Utama. Pertandingan terdekat Persija adalah di pentas Liga Super Indonesia (LSI) 2008/2009.

Macan Kemayoran akan menjamu PSMS Medan di Stadion Lebakbulus, 17 April 2009. Pertandingan kandang selanjutnya yakni berhadapan dengan PSM Makassar, 29 April 2009.

"Dua pertandingan terpaksa digelar di Stadion Lebakbulus karena Stadion Utama Senayan tidak layak. Rumput lapangan rusak karena dipakai kampanye Pemilu lalu," tandas Bambang.

Mengingat Stadion Lebakbulus yang relatif kecil,  panitia pertandingan Persija versus PSMS sudah menjual tiket mulai Rabu 15 April 2009. Menurut Bambang Sutjipto, tiket bisa dibeli langsung di sekretariat The Jakmania yang berada di kawasan Stadion Lebakbulus.

Fairuz A Rafiq Beberkan Kondisi Terkini Usai Dilarikan ke RS Bersama Buah Hati
Presiden Joko Widodo dan Yanda Zaihifni Ishak jadi saksi pernikahan

Momen Presiden Joko Widodo jadi Saksi Nikah Anak Wamenaker Afriansyah Noor

Presiden Joko Widodo bersama Yanda Zaihifni Ishak menghadiri acara pernikahan putri dari Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024