MySpace dan Fox News Garap Jurnalisme Warga

VIVAnews - Stasiun TV berita Fox News dan jejaring sosial MySpace awal pekan ini mengumumkan kerja sama untuk membuka pintu bagi orang biasa untuk menjadi wartawan melalui program jurnalisme warga (citizen journalism).

Melalui program ini, semua pengguna MySpace dapat menyiarkan hasil reportase mereka di kanal jurnalisme warga MySpace, 'uReport' dalam bentuk video atau foto.

"Sinergi dengan Fox News ini akan meningkatkan posisi MySpace sebagai media untuk para penggunanya saling berbagi, mengeksplorasi, terkoneksi, serta mengkonsumsi informasi," ujar Chris DeWolfe, Chief Executive Officer sekaligus salah satu pendiri MySpace, dalam pernyataan resminya, yang dikutip dari situs UPI.

Berita-berita ditampilkan sesuai dengan kategori berita yang tersedia, antara lain berita lokal Amerika Serikat, berita dunia, hiburan, dan politik. Fox News akan mengontrol konten editorial di kanal komunitas MySpace uReport ini.

Konten berita dari para 'uReporters' yang memenuhi syarat, juga dapat ditayangkan pada program Fox News Channel dan foxnews.com yang relevan.

Komunitas jurnalisme warga di MySpace juga akan menampilkan profil-profil para penyiar berita (news anchor) Fox News, dan memungkinkan para pengguna MySpace menjadi bagian dari anggota jaringan penyiar berita favorit mereka.

Kapan Nama DKI Jakarta Berganti DKJ Resmi Digunakan?
Sofyan Dado

Keluarga Ungkap Penyebab Meninggalnya Sopyan Dado, Punya Riwayat Diabetes Hingga Sakit Jantung

Sopyan Dado meninggal dunia pada hari ini, Kamis, 28 Maret 2024. Sang aktor meninggal dunia di salah satu rumah sakit yang berada di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024