Ketua Dewan Penasihat Golkar Surya Paloh

Peluang dengan Demokrat Kecil, PDIP Besar

VIVAnews - Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Surya Paloh mengatakan kemungkinan kembali berkoalisi dengan Partai Demokrat tipis. Sementara kemungkinan berkoalisi dengan PDIP sangat terbuka lebar.

"Saya pikir kecil kemungkinannya ke arah itu (koalisi lagi dengan Demokrat) karena aspirasi yang sangat besar berkembang sekarang ini adalah Golkar harus datang dengan keyakinan diri untuk mencari koalisi di luar dari Partai Demokrat," kata Surya Paloh di Hotel Borobudur, Jakarta, 23 April 2009.

Namun berkoalisi dengan partai lain selain Demokrat ini belum diketahui formatnya. Surya Paloh menyatakan keputusannya akan diserahkan pada Dewan Pimpinan Pusat Golkar yang Ketua Umumnya, Jusuf Kalla.

Dan Surya Paloh menyatakan peluang berkoalisi dengan PDIP terbuka lebar. "Pasti saja. Kemungkinan ke arah itu terbuka dong," kata bos Media Group itu.

Persebaya Bertekad Bangkit Lawan Persib

Partai Demokrat sendiri menyatakan pintu koalisi dengan Golkar masih terbuka. Ketua DPP Demokrat, Anas Urbaningrum, menyayangkan aksi Golkar yang memutus upaya membangun koalisi di tengah jalan.

Konsumen menunjukkan emas batangan yang dibelinya di Butik Emas Logam Mulia, Gedung Aneka Tambang, Jakarta.

Bikin Silau, Harga Emas Antam Kembali Tembus Rekor Tertinggi

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dibanderol seharga Rp 1.347.000 per gram pada hari ini, Sabtu 20 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024