Hari Buruh 1 Mei

AJI: Krisis Global Ancam Pekerja Media

VIVAnews - Memperingati hari buruh yang jatuh pada hari ini 1 Mei 2009, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) menyerukan kepada para pemilik media untuk memperhatikan kesejahteraan para pekerjanya. Jurnalisme bermutu hanya bisa dihasilkan jurnalis yang diupah dengan baik.

”Rendahnya upah jurnalis berdampak pada kualitas karya jurnalistik,” kata Ketua Umum AJI, Nezar Patria, dalam siaran persnya, Kamis 30 April 2009.

Menurut dia, kondisi buruknya kesejahteraan wartawan akan berdampak pada tugas bersama merawat ruang demokrasi yang sedang dibangun di negeri ini. Upah rendah  menyebabkan jurnalis menjadi pragmatis, rentan terhadap suap, dan pada gilirannya menjadi tidak independen terhadap kekuatan di luar profesinya.

Koordinator Divisi Serikat Pekerja AJI Indonesia, Winuranto Adhi, mengatakan pembangunan serikat pekerja adalah salah satu solusi bagi pekerja media di Indonesia. Selain memperjuangkan hak kesejahteraan, serikat juga menjadi ajang bagi pekerja media memperkuat daya tawar dirinya di tengah krisis. Melalui serikat pekerja pula, jurnalis memperkuat kapasitas profesionalnya dengan karya yang bermutu dan penghargaan yang pantas.

AJI menyadari bahwa Krisis keuangan global telah melintas batas negara dan merontokkan semua sektor industri, termasuk media. Hal ini juga akan berdampak pada nasib para jurnalis. ”Krisis global mengancam pekerja media,” demikian tema yang diusung AJI.

Namun AJI meminta krisis global bukan alasan bagi perusahaan media menekan kebebasan berserikat, termasuk melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) atau memutihkan status pekerja tetap menjadi pekerja kontrak dan outsourcing. AJI juga meminta manajemen perusahaan media melakukan transparansi keuangan guna mengetahui alokasi anggaran setiap bagian dari proses produksi, untuk mencegah pemborosan atau melakukan penghematan.

Juga meminta manajemen perusahaan media mengalihkan hasil penghematan untuk memperbesar persentase anggaran bagi kesejahteraan pekerja. Kemudian meminta manajemen perusahaan media mempersempit kesenjangan gaji terendah dan gaji tertinggi (pimpinan) untuk memenuhi rasa keadilan bersama dan melakukan penghematan.

AJI juga mendesak pemerintah mencegah upaya PHK massal di perusahaan media dengan tetap melindungi hak-hak pekerja seperti hak berorganisasi dan hak untuk mendapatkan kesejahteraan.

Ada Luka Tembus Pelipis Anggota Satlantas Polresta Manado yang Ditemukan Tewas di Mampang
Ilustrasi aplikasi.

Aplikasi Ini Bisa Bikin Penumpang Terhibur di Pesawat

Namanya Tripper, aplikasi hiburan terbaru yang dapat dinikmati penumpang sebelum, saat, dan sesudah penerbangan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024