Mijatovic: Wajar Fans Madrid Kecewa

VIVAnews - Juventus menebus rekor tak pernah menang 46 tahun di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu. Madrid pun mendapatkan sorakan dari fans saat pertandingan masih berlangsung.

Bianconerri mengalahkan Los Blancos dengan skor 2-0 dan mendapat poin penuh. Juve kini berada di puncak Grup H.

Kemenangan Juventus ini disambut dengan sorakan dan emosi yang berlebihan dari para pendukung Madrid. Tentu saja sorakan tersebut ditujukan kepada para pemain Madrid.

Sorakan yang terjadi tersebut mendapat tanggapan serius dari Direktur Olahraga Madrid, Predrag Mijatovic setelah pertandingan. Mijatovic pasrah saja ketika melihat timnya disoraki oleh fans Madrid.

Mantan bintang Madrid ini mengganggap kejadian itu sangat wajar. Madrid memang bermain sangat buruk.

“Saya bisa menerima sikap yang mereka lakukan. Fans punya hak menilai dan memprotes jika kami tidak memuaskan mereka,”papar pria kelahiran 19 Januari 1969 itu

Mijatovic tidak berkomentar apa-apa tentang Juventus. Ia sangat mengerti benar kalau selama ini Los Blancos kesulitan jika berjumpa dengan Juventus di ajang Liga Champions.

”Juventus tampil sangat bagus. Kami seperti tidak bisa berbuat apa-apa. Sebenarnya kami juga tidak ingin kalah untuk kedua kalinya di liga bergengsi ini,” tegas Peja seperti dilansir Goal, Kamis, 6 November 2008.

Buntut Polemik Dana Pembangunan Masjid, Perilaku Buruk Masa Lalu Daud Kim Kini Mencuat
Pasukan ISIS di Suriah (Doc: The Cradle)

ISIS Tembaki 20 Pejuang Bersenjata Palestina hingga Tewas di Suriah

Setidaknya 20 pejuang dari Liwa al-Quds, sebuah kelompok bersenjata Palestina yang mendukung tentara Suriah, tewas ketika bus mereka disergap oleh militan tak dikenal.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024