Guardiola Inginkan Benzema & Aguero

VIVAnews – Pembesut anyar Barcelona, Josep ‘Pep’ Guardiola belum puas atas ketajaman pasukannya. Pep minta Presiden Joan Laporta mendatangkan duet penyerang tajam.

Sport menyebut striker Olympique Lyon, Karim Benzema dan tombak Atletico Madrid, Sergio Aguero masuk dalam daftar teratas buruan Guardiola. Jika tak bisa didatangkan Januari nanti, mereka akan terus diburu pihak Barca buat musim depan.

Guardiola sangat terkesima dengan permainan Benzema. Suksesor Frank Rijkaard sangat berhasrat mendatangkan pemain Prancis berusia 20 itu ke Camp Nou, meski Presiden Lyon, Jean Michel Aulas membanderolnya 100 juta euro.

Sedangkan Aguero jadi opsi berikutnya. Harga calon menantu Diego Maradona ini "hanya" 40 juta pounds (51,5 juta euro) alias setengah dari banderol Benzema.

Sosok Pria yang Ikut Terseret Kasus Narkoba Chandrika Chika, Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Sesuai pernyataan agennya, pemain asal Argentina yang juga berusia 20 ini ingin hijrah pada akhir musim. Syaratnya, ada klub yang mampu membayarnya dua kali lipat dari penawaran Atletico Madrid kelak.

Harga Aguero dinilai lebih rasional dibanding Benzema. Kubu Barca berpeluang besar membawanya ke Camp Nou. Apalagi, ia telah terbiasa dengan iklim sepakbola Spanyol.

Lupakan Ronaldinho

Rencana Barca mendatangkan duet muda nan tajam itu diharapkan mampu membuat publik Camp Nou melupakan Ronaldinho yang telah hijrah ke AC Milan. Presiden Laporta pun mulai bisa melupakannya.

“Kami semua selalu mengingat nostalgia dan jasa mantan pemain Barcelona,” sebut Laporta. “Kepindahan Ronaldinho adalah yang terbaik untuknya dan kami semua.”

Laporta menganggap semua pemain yang telah meninggalkan Barca adalah pemain terbaik. Kini, Laporta bersama pelatih anyar Pep Guardiola sedang merancang revolusi di Camp Nou.

Forum on “Expansion of Job Opportunities in Japan for Indonesia Resources”

Siapkan Tenaga Kerja yang Kompeten, Kemnaker Ajak Jepang Investasi Pelatihan Bahasa

Kemnaker mengajak pemberi kerja Jepang untuk berinvestasi dalam memberikan pelatihan bahasa Jepang bagi kandidat SSW Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024