Rusuh Demo Kenaikan BBM

Rizal Ramli Jalan Kaki ke Mabes Polri

VIVAnews - Mantan Menteri Koordinator Perekonomian, Rizal Ramli memilih cara sendiri dalam memenuhi panggilan polisi. Ia memillih untuk jalan.

"Dia akan jalan dari Hotel Ambhara menuju kantor Mabes Polri (Markas Besar Kepolisian Indonesia). Kan dekat tuh,"kata penasihat hukum Rizal, Sirra Prayuna kepada VIVAnews, Kamis 15 Januari 2009.

Kenapa jalan kaki? "saya juga tidak tahu. Mungkin ada pertemuan dengan teman-temannya di Hotel sehingga karena jaraknya dekat, dia memutuskan untuk jalan kaki," jawab Sirra. Rencananya, kata dia, Rizal akan berjalan kaki bersama teman dan pendukungnya.

Rizal yang juga Ketua Komite Bangkit Indonesia itu akan diperiksa sebagai tersangka dalam kasus kerusuhan pasca demo kenaikan bahan bakar minyak pada 2008. Sirra menambahkan, dirinya tidak bisa mendampingi Rizal saat pemeriksaan. "Tapi ada empat atau lima pengacara lainnya yang  mendampingi dia," katanya.

Sirra mengatakan dirinya harus mendampingi Sekretaris Jenderal Komite Bangkit Indonesia, Ferry Juliantono di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Ferry, kata dia, akan menjalani sidang lanjutan dalam kasus kerusuhan itu.

"Sidangnya jam 11 dengan agenda memeriksa keterangan saksi dari kepolisian,"  katanya.

HUT Ke-61, Taspen Tegaskan Komitmen Genjot Kesejahteraan Masyarakat
Pakar Hukum Tata Negara dan Konstitusi, Fahri Bachmid

Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK, Pakar Hukum: Upaya Intervensi Peradilan

Megawati telah mengajukan diri menjadi amicus curiae ke Mahkamah Konstitusi (MK), dan menyampaikan pendapatnya atas perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU).

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024