Tiga Skenario Dongkrak Perbankan Syariah



VIVAnews - Bank Indonesia menyiapkan tiga skenario pertumbuhan bank syariah pada 2009. Aset perbankan syariah tahun ini diharapkanĀ  tumbuh Rp 80 triliun-Rp 90 triliun dari aset November 2008 sebesar Rp 47 triliun.

Menurut Deputi Gubernur BI Siti Fadrijah, ada tiga skenario yang akan dilakukan BI. Pertama, skenario pesimistis yaitu aset mencapai Rp 65 triliun. Skenario ini dilatarbelakangi kondisi krisis global yang ikut mempengaruhi ekonomi Indonesia.

Kedua, skenario moderat, aset tumbuh Rp 80 triliun sampai Rp 90 triliun. Hal itu ditunjang denganadanya tambahan bank umum syariah dari BRI dan Bukopin. Jika kedua bank tersebut menggunakan channeling bank induk usahanya, maka hal itu bisa mendongkrak aset bank syariah.

"Jika BRI menggunakan 1.000 kantornya saja, dan Bukopin juga akan memanfaatkan channeling dengan Swamitra, Insya Allah bisa terdongkrak," katanya.

Sementara skenario ketiga, adalah optimistis yakni market share bank syariah bisa mencapai 5 persen atau aset Rp 127 triliun. Namun untuk menjalani tiga skenario itu ada sejumlah tantangan yang harus dihadapi yakni masalah permodalan yang harus diperkuat. Modal Bank Syariah baru sebesar Rp 1 triliun, sementara untuk dari spin off sebesar Rp 500 miliar. "Tiga bank menuju Rp 500 miliar, seperti Bank Syariah Mandiri, Bank Mega Syariah, dan Bank Muamalat," kata dia.

Perbankan syariah juga harus melakukan inovasi produk dan menciptakan bankir yang inovatif. Kesadaran masyarakat mengenai perbankan syariah juga harus ditingkatkan.

Dari sisi pertumbuhan, pada 2008 bank syariah lebih tinggi dibanding bank konvensional yaitu mencapai 35 persen baik dari sisi pembiayaan maupun aset.

Respons Keluarga Via Vallen Soal Penggerudukan dan Dugaan Penggelapan Motor
Cek hipertensi atau darah tinggi.

5 Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Darah Tinggi, dari Buah Beri sampai Yogurt

Hipertensi, atau tekanan darah tinggi, adalah kondisi medis yang umum di mana tekanan darah dalam arteri meningkat. Untuk mengurangi masalah ini, salah satunya makanan.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024