Persita Jinakkan Ayam Kinantan

VIVAnews - Persita Tangerang akhirnya keluar sebagai pemenang duel tim papan bawah Liga Super Indonesia (LSI) 2008/2009. Bertanding di Stadion Siliwangi, Bandung, Sabtu, 7 Maret 2009, tuan rumah Pendekar Cisadane menekuk tamunya PSMS Medan 1-0.

Satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan ini dicetak oleh pemain Persita Agus Salim pada menit ke-52. Berkat kemenangan ini Persita berhasil merebut kembali posisinya di klasemen sementara yang sempat direbut oleh Deltras usai menekuk tamunya PSIS Semarang 1-0 sore tadi.

Saat ini Persita Tangerang berada di peringkat 14 dengan koleksi  21 poin dari 24 kali pertandingan. Sedangkan PSMS Medan berada di peringkat ke-16 dengan total nilai 17 dari 23 kali penampilan.

Pada pertandingan yang disiarkan langsung antv ini kedua tim sebenarnya sudah bermain terbuka sejak babak pertama dimulai. Sayang, hujan yang mengguyur Bandung dan sekitarnya menyebabkan serangan yang dibangun Persita maupun PSMS tidak berjalan sempurna karena tertahan oleh genangan air.

Persita baru mendapat kesempatan emas pada menit ke-28 lewat bola mati. Akibat handsball yang dilakukan pemain PSMS di luar kotak penalti, memaksa wasit memberikan hadiah tendanga bebas bagi tuan rumah. Sayang, tendangan keras Agus Salim masih mampu diantisipasi kiper PSMS, Galih Sudaryono (g).

Sebaliknya PSMS juga berhasil mengancam gawang Persita lewat aksi Leonardo Zada di menit ke-31. Berkerjasama dengan gelandang serang Ellie Aiboy, Zada berhasil menerobos hingga kotak penalti lawan. Sayang,tendangan kerasnya tertahan oleh air yang tergenang sebelum akhirnya mampu ditahan pemain belakang Persita.

Kedua tim kembali mendapat peluang emas di sisa babak pertama. Namun hingga pluit jeda ditiup, tak satupun yang berbuah gol dan skor tak berubah 0-0. Pertandingan sendiri sempat tertunda beberapa menit karena hujan es yang melanda Bandung dan sekitarnya.

Di babak kedua, PSMS mencoba mendominasi pertandingan. Lewat kerjasam gemilang Ellie Aiboy, Mario Costas, dan Leonardo Zada, PSMS beberapa kali mengancam gawang Persita. Sayang tak satupun berhasil menjebol gawang Persita yang dijaga oleh Bayu Cahyo Wibowo.

Sebaliknya, Persita Tangerang yang mencoba mengandalkan serangan balik justru berhasil mencuri gol di menit ke-52. Gol semata wayang ini tercipta lewat kecerdikan pemain Persita, Agus Salim memanfaatkan kemelut di depan gawang PSMS. Tendangan terukur yang dilayangkan Agus berhasil mengecoh kiper PSMS, Galih sebelum akhirnya merobek jala Ayam Kinantan.

Ketinggalan 0-1 membuat semangat PSMS bangkit. Sederet peluang emas kembali diciptakan oleh barisan penyerang Ayam Kinanta. Salah satunya terjadi pada menit ke-59. Costas yang berhasil melewati barisan pertahanan Persita dan melancarkan tembakan dari dalam kotak penalti. Sayang, bola hanya bisa meluncur tipis di sisi kanan gawang Persita.   
 
Pertandingan ini sempat diwarnai aksi pelemparan penonton kepada asisten wasit saat pertandingan memasuki menit ke-79. Akibat pelemparan itu, pertandingan sempat terhenti untuk beberapa saat menunggu petugas medis mengobati tangan asisten wasit yang luka terkena lemparan.

Di sisa babak kedua, kedua tim tetap berusaha untuk mencetak gol. Namun hingga pluit babak kedua ditiup wasit Aeng Suarlan, skor tak berubah 1-0 untuk Persita.

Susunan Pemain

Peringatan Nuzulul Qur'an Tingkat Nasional, Kemenag: Spirit Bawa Indonesia Menjaga Keragaman

Persita Tangerang (4-4-2)
Bayu Cahyo (g), Sunar Sulaiman, Agung Dwijaksono, Bruno Casmir, Supriyadi, Kery Yudiono (kk)/Cucu Hidayat, Maman, Djone Nicholas, Yulian Hontong, M Agus Salim (kk)/Christian Bekatal, Adolfo Souza/Arwin
Pelatih : Zaenal Abidin

PSMS Medan (4-3-3)
Galih Sudaryono (g), Rachmadani, Ruben Sanadi, Syahroni (kk), Fadli Hariri, Dody Cahyadi (kk)/Agus Suprianto, Leonard Zada, I Komang Adyana, Mario Costas, Michele Nere/Rahmat Afandi, Ellie Aiboy,

Tempat camping

6 Lokasi Camping Populer di Luar Negeri, Ayo Kunjungi!

Hobi camping? Kunjungi lokasi kemah populer di luar negeri ini bersama pinjaman bunga rendah yang praktis!

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024