Suap Tanjung Api-Api

Lima Legislator Akui Terima Uang

VIVAnews - Legislator Komisi Kehutanan mengaku menerima cek perjalanan senilai Rp 25 juta dan uang Rp 10 juta. Pemberian uang
itu, disampaikan dalam dua tahap oleh Yusuf Erwin Faishal selaku Ketua Komisi Kehutanan saat itu. Sementara uang senilai Rp 10 juta diserahkan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.

"Diserahkan di bandara usai kunjungan ke wilayah Pelabuhan Tanjung Api-api," kata anggota Komisi Kehutanan Muhfid Busyairi di
Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Rabu, 29 Oktober 2008.

Selain Sujud, legislator lainnya yang mengaku adalah Sujud Sirrajudin, Muhfid Busyairi, I Made Urip, Maruahal Silalahi, dan Wowo Ibrahim. Sujud mengaku mendapat cek perjalanan itu dari anggota komisi lainnya Mardjono. "Mardjono bilang itu dari pak ketua," kata dia.

Hal yang sama juga dikatakan oleh Maruahal Silalahi. Ketika menerima cek itu ia sempat bertanya asal uang tersebut. "Saya tidak tahu, menurut pak Faishal itu urusan ketua," jelas dia di depan sidang yang dipimpin oleh Hakim Gusrizal. Kecuali Sujud dan I Made Urip, anggota legislator mendapatkan Rp 35 juta. Sujud dan Made mengaku hanya menerima travel check senilai Rp 25 juta itu. "Saya tidak ikut kunjungan ke daerah," jelas Sujud.
 
Kelima legislator tersebut bersaksi dalam kasus dugaan korupsi pada alih fungsi hutan lindung Tanjung Air Telang dengan terdakwa Anggota Dewan Komisi Kehutanan Sarjan Taher. Alih fungsi hutan itu bertujuan untuk membangun pelabuhan bernama Tanjung Api-api.
 
Menurut Sujud, uang itu ia berikan kepada para kader Partai Amanat Nasional. "Ketika itu bulan puasa, saya berikan untuk THR," kata dia. Hal yang berbeda disampaikan oleh Muhfid. "Saya berikan kepada orang lain," kata dia. Alasannya, kata dia, karena uang itu tidak jelas. "Itu subhat, partai tidak memperbolehkan," tambah Muhfid.
 
Legislator itu juga mengatakan pemberian uang tersebut tidak mempengaruhi keputusan Dewan memberikan rekomendasi pelulusan alih fungsi tersebut.

Tak Bisa Penuhi Kebutuhan Harian, Sayuran dan Buah Ini Sangat Rendah Protein
Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi

Ernando Ari Gagalkan Penalti, Timnas Indonesia U-23 Ungguli Australia di Babak I

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Timnas Australia U-23 dalam laga penyisihan Grup A Piala Asia U 23 2024. Indonesia berhasil unggul 1-0.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024