Marsha Timothy Frustrasi Dipoligami

Sebagai aktris, totalitas Marsha Timothy benar-benar dituntut dalam film terbarunya 'Cinta Setaman'. Marsha yang memerankan tokoh perempuan korban poligami pun dibuat frustrasi karena karakternya.

Hal itu diungkap sang sutradara film, Harry Dagoe. Sehari-hari, Marsha yang non muslim dikenal sebagai pribadi yang ceria dan gesit. Sementara karakter Nilma di film justru sebaliknya. Seorang perempuan muslim, berjilbab yang bekerja sebagai guru taman kanak-kanak.

"Di film ini dia harus jadi orang yang nrimo. Bahkan lebih lembut dari orang Jawa. Dia sampai sempat frustrasi," tukas Harry saat berbincang dengan VIVAnews, Rabu 8 Oktober 2008.

Harry menambahkan, Nilma di film tersebut berusaha menjalani kaidah Islam yang diyakininya. Sementara realita dunia tak henti menghimpitnya. Bagaimana ia harus berusaha ikhlas ketika suaminya berniat poligami. "Tapi usahanya gila-gilaan kok," puji sutradara film 'Pachinko' tersebut. Serunya Marsha dan karakternya dalam film itu hanya satu dari 7 karakter seru lainnya yang tak kalah menarik.

'Cinta Setaman' didukung oleh 27 bintang ternama. Djenar Maesa Ayu, Sigi Wimala, Surya Saputra, bahkan Inul Daratista adalah beberapa pemainnya.

Cekcok Hebat dan Bergumul di Kamar, Suami Sadis Ini Tega Bunuh Istri Pakai Obeng

Film bertema drama komedi ini mengangkat 8 permasalahan yang menurut Harry adalah potret problema sehari-hari masyarakat negeri ini. Cinta dalam film ini lanjutnya, berbeda dari kisah cinta di film lain. "Bukan yang mellow, tapi lebih filosofis," jelas Harry. Film ini akan tayang di bioskop Kamis 16 Oktober 2008 mendatang.

(Tengah) Anggota Komisi C DPRD DKI, Esti Arimi Putri

Legislator Soroti Daya Beli Gen Z di Jakarta, Bisa Berkontribusi Besar Kendalikan Inflasi

Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta, Esti Arimi Putri menilai pentingnya upaya pemberdayaan daya beli terhadap semua golongan demi mengendalikan inflasi.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024