Pariwisata Bali

Promosi Wisata Online Jadi Alternatif

VIVAnews - Akibat krisis global, anggaran promosi pariwisata Bali tahun 2009 turun dari Rp 5 miliar menjadi Rp 4 miliar. Kenyataan ini membuat pelaku wisata harus memutar otak,  menggunakan media yang murah namun tepat sasaran.

Ketua Bali Tourism Board (BTB), Ngurah Wijaya mengatakan promosi melalui media online menjadi alternatif.  "Semua orang dapat mengakses dimana pun berada dan justru lebih mudah untuk memberikan guiding sesuai dengan keperluan wisata yang mereka cari dan inginkan," papar dia kepada VIVAnews.

Promosi lewat media online punya prospek sangat bagus, termasuk menjaring wisatawan mancanegara yang kebanyakan sudah melek teknologi. Namun, Wijaya menyayangkan  bahwa pemerintah belum mengerjakan promosi online secara serius. Website milik pemerintah maupun swasta masih terkesan setengah hati, belum digarap secara maksimal.

Padahal, tambahnya, selain murah daya jangkau media online juga luas. "Dibanding media radio atau televisi, jangkauannya lebih luas sekali. Jadi bisa dibayangkan kalau media promosi ini di tahun mendatang digalakkan, mungkin target kunjungan wisatawan asing bukan masalah yang sulit buat kita,” katanya

Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata Bali, I Gede Nurjaya mengatakan meski anggaran promosi dipangkas, pemerintah Bali yakin mampu mendatangkan jumlah wisatawan asing sesuai target 2009 yaitu 2,1 juta. "Kita tidak akan terpengaruh dengan budget yang dikurangi. Justru kegiatan akan lebih intensif promosi dengan biaya rendah," kata dia, Senin 15 Desember 2008.

Promosi ke luar negeri, kata Nurjaya, akan dilakukan secara lebih selektif. Target yang akan digarap serius dengan biaya yang tak terlalu tinggi adalah wilayah yang dekat dengan Indonesia, seperti India, Cina, Jepang, dan Australia.

Laporan: Wima Saraswati/Bali

PPP Masih Gamang Tentukan Jadi Oposisi atau Gabung Koalisi Parpol Pemerintah
Petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) memeriksa kelengkapan logistik Pemilu sebelum didistribusikan ke kelurahan di gudang logistik KPU Jakarta Pusat (Foto ilustrasi).

Serahkan Alat Bukti Tambahan, KPU Yakin Permohonan Anies dan Ganjar Ditolak MK

KPU minta majelis hakim MK menolak permohonan yang diajukan pemohon untuk seluruhnya.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024