Orang Terkaya Kedua Minati Honda F1

VIVAnews - Belum jelasnya siapa yang akan meneruskan tim yang ditinggalkan Honda di belantara Formula 1, membuat beberapa jutawan menaruh simpati. Setelah sempat dikabarkan bakal dibeli bos Prodrive, David Richards, ternyata Senin kemarin keluar kabar mengejutkan.

Adalah nama miliuner Meksiko, Carlos Slim, yang menggeser kemungkinan Richards. Slim memiliki perusahaan telekomunikasi Telmex dan tercantum sebagai orang kedua terkaya di dunia. Kabar ini makin kencang setelah pekan kemarin Slim mengunjungi markas Honda F1 di Brackley, Northamptonshire, Inggris.

Seperti dilansir harian The Sun, Slim datang dengan helikopter yang begitu besar yang bahkan terlalu besar buat helipad mereka. Honda akhirnya harus meluangkan lapangan parkir mereka. Bila Slim jadi mengambil alih Honda, maka ini akan jadi dorongan tersendiri untuk pembalap Bruno Senna. Pasalnya Senna saat ini jadi pembalap di tim yang disponsori Temex di GP2.

"Kami mendapat banyak penawaran sejak mundur dari F1," ujar Chief Executive Honda F1, Nick Fry pada F1 Live, Senin 22 Desember 2008.

"Tapi saat ini kami masih meneruskan pembangunan mobil untuk 2009 agar tujuan utama kami untuk berlaga di Grand Prix musim depan, bisa terlaksana," tambahnya.

Langkah Slim menguasai Honda dijamin tak akan mudah. Karena saat ini sudah muncul nama pemilik tim Force India, Vijay Mallya. Serta taipan pemilik perusahaan kapal asal Yunani, Achilleas Kallakis.

Suzuki Luncurkan Skuter Matik Baru Rp24 Jutaan
Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan, Febrio Kacaribu.

Rasio Utang Pemerintah 2025 Ditargetkan Naik Jadi 40 Persen, Kemenkeu Buka Suara

Rasio utang pemerintah terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia pada 2025 ditargetkan naik di kisaran 40 persen.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024