Libur Akhir Tahun

Puncak Arus Balik di Gambir 3-4 Januari

VIVAnews - Puncak arus balik di Stasiun Kereta Api Gambir baru akan terjadi pada 3-4 Januari 2009. Saat ini arus mudik di stasiun yang terletak di belakang Monumen Nasional (Monas) ini masih terasa kendati mulai sepi.

Wakil Kepala Stasiun Kereta Api Gambir Edy Kuswoyo kepada VIVAnews mengatakan, jumlah penumpang yang mudik hari ini mencapai 11.000 penumpang. Kemarin, Minggu, 28 Desember 2008 mencapai 11.140 penumpang. "Ya jumlahnya masih sama seperti kemarin," tandasnya.

Namun jika dibandingkan dengan jumlah penumpang pada hari libur, masih lebih banyak dibandingkan hari kerja biasa. Puncak mudik sudah terjadi pada 25 Desember 2008 lalu dengan jumlah penumpang mencapai 12.200 orang.

Selama liburan, jumlah penumpang paling banyak yang menuju Surabaya yang mencapai 3000 orang. 

Selama liburan Natal dan Tahun Baru, PT Kereta Api tidak menaikkan tarif angkutan. Namun mulai 19 Desember hingga 5 Januari 2009 mereka memberlakukan tarif jarak jauh dan tarif batas atas.

"Tarif jarak jauh eksekutif Rp 400 ribu, itu untuk semua jurusan," katanya.

PT KA juga menyediakan gerbong tambahan. Namun akan digunakan jika terjadi lonjakan penumpang. Gerbong tambahan akan ditempatkan untuk satu kereta api ke semua jurusan.

Ini Alasan Nathan Tjoe-A-On tak Ambil Penalti saat Timnas Indonesia Tekuk Korea Selatan
Dupa dan kemenyan saat misa di Gereja Katedral Ruteng

Pastor Keuskupan Ruteng Menghilang Usai Ketahuan Berduaan dengan Istri Orang

Seorang imam Katolik Keuskupan Ruteng yang bertugas di  Manggarai Timur,  Nusa Tenggara Timur (NTT) dikabarkan menghilang usai tertangkap basah sedang berduaan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024