Patah Tulang, PM Selandia Baru Tetap Cuek

VIVAnews - Betapa kuat kondisi fisik Perdana Menteri (PM) Selandia Baru, John Key. Selama satu jam dia tidak sadar menderita patah tulang lengan kanan setelah terjatuh menuruni tangga podium di suatu acara akhir pekan lalu. Dia baru merasa sakit saat ingin meluruskan lengannya sehabis bangun di keesokan hari.

Laman stasiun televisi TV New Zealand mengungkapkan bahwa peristiwa berlangsung saat Key menghadiri perayaan Tahun Baru China dengan masyarakat etnis China di kota Auckland Sabtu, 17 Januari 2009. Ruangan yang agak gelap membuat Key kurang waspada dan akhirnya dia jatuh di tangga podium.

"Saya waktu itu agak kehilangan konsentrasi. Saya malah lihat ke luar ketimbang memperhatikan ke bawah," kata Key. Tak sadar bahwa di saat yang bersamaan tulang di lengan bagian kanan patah, Key malah terus duduk menikmati pertunjukan.

Dia pun tetap bersalaman dengan 120 pemain rugby, satu jam kemudian.  Menurut pemeriksaan dokter, Minggu, pemimpin baru Selandia Baru tersebut menderita patah lengan kanan di dua bagian.

"Itu momen yang sangat memalukan," kata Key yang kini tangan kanannya harus digips untuk beberapa waktu. Namun, dia bertekad tetap memimpin rapat kabinet pertama di tahun ini Selasa esok, 20 Januari 2009. "Tadinya dokter ingin membedah lengan saya karena ada sedikit geseran. Namun pagi ini saya sudah konsultasi ke dokter dan tidak ada tanda-tanda saya harus menjalani operasi," kata Key.

Ketua DPRD Jambi Hadiri Akad Nikah Pernikahan Putri Sulung Gubernur Al Haris
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto

Polisi Periksa 21 Saksi Terkait Kasus TPPU yang Jerat Ahli Nuklir UGM

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah Jawa Timur tengah menyidik dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang menyeret ahli nuklir dari UGM.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024