PM China Terluput dari Pelemparan Sepatu

VIVAnews - Perdana Menteri China, Wen Jiabao, kembali mendapat sambutan yang tak simpatik di Inggris. Setelah Minggu lalu, 1 Februari 2009, mendapat sambutan demonstrasi para aktivis pro-kemerdekaan Tibet di London, sehari kemudian Wen menerima perlakukan yang nyaris sama seperti yang diterima mantan Presiden Amerika Serikat, George W. Bush, di Irak akhir tahun lalu: dilempari sepatu.

Stasiun televisi BBC mengabarkan bahwa peristiwa itu terjadi di kota pelajar Cambdridge, saat Wen berpidato mengenai kondisi ekonomi dan strategi China menghadapi krisis keuangan global di depan para mahasiswa universitas setempat, Senin 2 Februari 2009. Menjelang akhir pidato, seorang laki-laki berdiri dari kerumunan penonton sambil berteriak "diktator."

"Bagaimana bisa Universitas [Cambridge] melacurkan diri dengan diktator ini?" teriak laki-laki yang tidak diketahui identitasnya itu menyinggung Universitas Cambridge yang mengundang Wen memberikan kuliah umum.  

Selanjutnya, dia berusaha melempar salah satu sepatu yang dipakainya ke arah Wen, yang masih terpana mendengar teriakan dia. Beruntung, sepatu tersebut mendarat sekitar satu meter dari podium tempat Wen berdiri.

Pria itu langsung diringkus oleh petugas keamanan dan langsung diserahkan ke polisi dengan tuduhan mengganggu ketertiban umum. Saat digiring keluar, terdengar teriakan dari salah seorang hadiri ke si pelempar sepatu, "Kamu memalukan."

Kunjungan Wen ke Cambridge merupakan bagian dari tur selama tiga hari ke Inggris.
 

Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Arab Saudi Tersingkir
Polisi bekuk pelaku begal yang bacok siswa SMP di Depok

Begal di Depok Nekat Beraksi Siang Bolong demi Beli Sabu

Begal itu menyasar pelajar dan perempuan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024