Komputer Jinjing

Maret, Sony Gelar 2 Pocket PC

VIVAnews - Sony Indonesia memperkenalkan seri terbaru VAIO, yaitu VAIO P Series, jajaran pocket PC berdimensi 245 x 19,8 x 120 mm yang mengadopsi kegunaan dan fungsi notebook PC.

Dua pocket PC VAIO P Sony selebar amplop dan setipis ponsel, yang dikembangkan sejak awal 2008, dijadwalkan meluncur di pasar Indonesia bulan Maret mendatang. Kedua produk tersebut adalah VGN-P15G dan VGN-P13GH. Menurut Sony, kedua notebook ini akan dibanderol dengan harga masing-masing sekitar US$ 900 atau setara Rp 9,9 juta untuk VGN-P13GH, dan US$ 1.200 atau setara Rp 13,2 juta untuk VGN-P15G.

Jajaran VAIO P memiliki layar LED berukuran 8 inci beresolusi tinggi, yakni 1600 x 768. Jajaran terbaru VAIO yang diperkenalkan di CES 2009 silam ini juga telah disematkan dengan teknologi LCD berlapisan anti-refleksi (anti-glare) yang dapat mengurangi pantulan cahaya agar layar tetap tajam, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan.

Menariknya, VAIO P memiliki Instant Mode yang dapat menyalakan tampilan XMB (Cross Media Bar) khas Sony. "Dengan fitur ini, proses boot-up dan akses ke fitur-fitur multimedia lebih cepat dibandingkan waktu start-up Windows Vista," kata Product Manager Sony Indonesia Leo Marathon kepada VIVAnews, usai peluncuran VAIO P di Jakarta, 11 Februari 2009.

Selain itu, seperti dibenamkan pada notebook VAIO berukuran besar lainnya, dua pocket PC ini juga dilengkapi dengan sebuah webcam, WiFi 802.11b/g/Draft n, dan Bluetooth untuk mendukung mobilitas tinggi penggunanya yang cenderung menyukai unsur lifestyle.

"Untuk kedua perangkat baru ini, kami tujukan kepada segmen tertentu, yakni mereka yang cenderung lebih mementingkan unsur lifestyle dan stylish di koridor hi-end," kata Leo.

Adapun yang membedakan kedua produk ini adalah sejumlah keunggulan VGN-P15G yang tidak dimiliki VGN-P13GH. Pada VGN-P15G, Sony mengadopsi Windows Vista Home Premium untuk OS-nya, headphone noise-cancelling, prosesor Intel Atom Z530 1.560 GHz, dan SSD 64GB. Untuk perbandingan, VGN-P13GH mempunyai OS Windows Vista Home Basic, Intel Atom Z520 1,33 GHz, dan HDD 60GB.

Bea Cukai Kalbagsel Musnahkan Barang Kena Cukai Ilegal Senilai 7 Miliar Rupiah
Sopyan Dado

Kenang Sosok Almarhum Sopyan Dado Semasa Hidup, Keluarga Ungkap Hal Ini

Keluarga Kenang Sosok Almarhum Sopyan Dado Semasa Hidup, Ungkap Hal Ini

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024