Bus Transjakarta Lebak Bulus-Harmoni

Tak Ada Separator, Bus Terjebak Macet

VIVAnews - Bus Transjakarta koridor VIII beroperasi sejak akhir pekan lalu. Masih banyak hambatan yang harus diperhatikan untuk koridor Lebak Bulus-Harmoni.

Pantauan VIVAnews, Senin 23 Februari 2009, jalur khusus koridor ini belum steril dari kendaraan pribadi dan kendaraan umum non-Transjakarta.

Akibatnya, Bus Transjakarta yang seharusnya menjadi transportasi alternatif menghindari macet, justru terjebak macet. Polisi bahkan tak mengambil tindakan tegas saat para pengendara non-Transjakarta memasuki area busway.

Kemacetan terjadi di hampir seluruh jalur yang tak berseparator. Kemacetan terparah terjadi di sepanjang kawasan Jalan Panjang dari Rumah Sakit Medika Permata Hijau hingga Daan Mogot.

Koridor Lebak Bulus-Harmoni beroperasi mulai pukul 05.00 hingga 22.00 setiap hari. Tarifnya Rp 2.000 untuk happy hour pukul 05.00-07.00, selebihnya Rp 3.500. Ada 25 bus dari koridor lain yang beroperasi. Sebanyak 15 bus milik PT Primajasa dan 10 bus dari PT Lorena.

Akibat keterbatasan armada, koridor ini hanya beroperasi dari Lebak Bulus sampai Tomang. Penumpang koridor tujuan Harmoni bisa melanjutkan perjalanan dengan transfer ke koridor III (Kaliders-Harmoni). Halte transfer dilayani di tiga titik yaitu Indosiar, Jelambar, dan Grogol.

Secara teori, rute Lebak Bulus-Tomang memiliki rute tempuh (round trip) sejauh 51 kilometer. Waktu tempuh (travel trip) 3 jam 30 menit. Dengan operasionalisasi 25 bus, rute ini memiliki waktu tunggu atau jarak antara bus (headway) 10-12 menit.

Shin Tae-yong: Pelatih Timnas yang Juga Mahir Kendarai Truk dan Mobil Setir Kanan
Penyerang Timnas Indonesia U-23 Rafael Struick

Tekuk Korea Selatan, Rafael Struick: Ayo Kita ke Paris dan Ciptakan Sejarah Lagi!

Penyerang Timnas Indonesia U-23 Rafael Struick meluapkan kegembiraan usai mengalahkan Korea Selatan 11-10 lewat adu penalti dalam perempatfinal Piala Asia U23 Jumat 26/4.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024