Selebriti Ramai-Ramai ke Ranah Minang

VIVAnews - Perhelatan Tour de Singkarak bukan sekadar ajang balap sepeda. Bersamaan dengan itu 90 musisi juga akan terbang ke Minang menyumbang suara di panggung hiburan.

Selain Andien dan AB Three, komposer Dwiki Dharmawan juga termasuk salah satunya. "Kalau Indonesia ingin maju harus didukung semua komponen, termasuk kami, para musisi," kata Dwiki di Gedung Sapta Pesona, Departemen Kebudayaan dan Pariwisata Jakarta, Senin 2 maret 2009.

Ajang yang digelar 29 April mendatang di Padang Panjang, Sumatera Barat itu akan menyajikan konser Dwiki bersama World Peace Orchestra (WPO). WPO akan melibatkan 90 musisi serta sepuluh musisi tradisional setempat.

Menurut Dwiki, masing-masing penyanyi akan membawakan minimal satu lagu daerah Minangkabau diringi orkestra yang dipimpinnya. "Tapi ada juga lagu-lagu internasional," ujarnya.

Karena Tour de Singkarak adalah kegiatan olah raga, Dwiki menambahkan, nanti akan dinyanyikan beberapa lagu beraroma sporty. Seperti 'Bicycle' dan 'We are the Champion' dari Queen yang akan dibawakan oleh Candil, eks vokalis 'Seurieus'.

Kemenkominfo Gelar Talkshow “Rekam Jejak Digital di Ranah Pendidikan”

Tour de Singkarak akan digelar 30 April hingga 3 Mei 2009. Tour de Singkarak diikuti 15 tim sepeda luar negeri dan 10 dari dalam negeri. Mereka harus melalui jalur 469 kilometer demi memperebutkan total hadiah hampir Rp 700 juta.

Sekjen DPP PKS Aboe Bakar Al Habsyi.

PKS Terbuka untuk Bertemu Prabowo tapi Bukan untuk Menyusul PKB

Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Al-Habsyi mengatakan rencana pertemuan dengan calon presiden terpilih Prabowo Subianto masih menunggu waktu yang tepat.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024