Hasnul Tetap Bertahan di Excel

VIVAnews - Pemegang saham PT Excelcomindo Pratama Tbk (EXCL), TM International Berhard, Malaysia, akan memperpanjang masa jabatan Hasnul Suhaimi sebagai direktur utama perseroan hingga 2011.

Perpanjangan kontrak tersebut dilakukan karena pemegang saham menilai kinerja jajaran direksi Excelcomindo memuaskan.

Komisaris Utama Excelcomindo Pratama, Tan Sri Dato Muhammad Radzi, mengatakan, pertimbangan perpanjangan kontrak tersebut melihat kinerja keuangan selama lima tahun yang meningkat cukup signifikan.

Pemegang saham sebelumnya sudah menyeleksi ketat jajaran direksi yang akan memperkuat Excelcomindo. "Jajaran direksi tidak akan berubah," kata Tan Sri Dato usai konferensi pers perseroan di Graha Excelcomindo, Jakarta, Kamis 19 Maret 2009.

Sebelumnya, Hasnul, diangkat sebagai dirut Excelcomindo sejak September 2006. Masa jabatan Hasnul semestinya akan berakhir pada 2009.

Mudik Pakai Mobil Listrik, Perhatikan Suhu Cuaca dan Ban
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Persiapan Langkah Hukum Paslon AMIN

Cak Imin Dikabarkan Maju Pilgub Jatim, PKB Ingin Fokus di MK Dulu: Tidak Lama Hanya 14 Hari

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, dikabarkan bakal maju dalam Pilkada Serentak 2024. Ia dikabarkan akan maju pada Pilgub Jawa Timur.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024