Dugaan Korupsi APBD

Pengacara: Fadel Belum Diperiksa

VIVAnews - Mochtar Lutfi, Kuasa Hukum Fadel Muhammad membantah telah memenuhi panggilan Kejaksaan Tinggi Gorontalo untuk menjalani pemeriksaan, hari ini Selasa 24 Maret 2009. 

Mochtar mengatakan, Kejaksaan Tinggi memang melakukan pemanggilan terhadap Gubernur Fadel, tetapi diwakilkan  pengacaranya. "Bapak memang dipangil, tetapi saya yang wakilkan," kata Mochtar saat dihubungi VIVAnews, Selasa 24 Maret 2009.

SKK Migas: Komersialisasi Migas Harus Prioritaskan Kebutuhan Dalam Negeri

Pengacaranya pun datang hanya ingin mempertanyakan surat dari Presiden soal izin pemeriksaan Fadel Muhammad yang isinya, 'Sesuai dengan izin presiden, Gubernur Fadel diminta untuk menghadap'

"Ya, jadi hanya itu isinya dan kami datang pun hanya ingin melihat surat izin itu," tuturnya.

Ketika ditanya seputar kasus yang melibatkan Fadel Muhammad, Mochtar Lutfi enggan berkomentar dan langsung mematikan hand phone. "Maaf," ujar Pengacara Fadel menutup pembicaraan. Dihubungi berkali-kali tidak ada jawaban.

Sebelumnya, Asisten Tindak Pidana Khusus Andi Taufik menyatakan, Fadel diperiksa selama tiga jam, mulai pukul 07.00-10.00 waktu setempat, dalam dugaan kasus korupsi APBD tahun 2004 senilai Rp 5,4 miliar untuk 45 anggota dewan.

Laporan: Rahmat Zeena | Makassar 

Ilustrasi tagian listrik PLN membengkak.

Tarif Listrik April-Juni 2024 Diputuskan Tidak Naik

Kebijakan tidak menaikan tarif listrik pada April-Juni 2024 merupakan upaya pemerintah dalam menjaga daya beli masyarakat.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024