Bawaslu Sebar Empat Tim di Jakarta

VIVAnews - Badan Pengawas Pemilihan Umum menyebar empat tim untuk memantau pelaksanaan Pemilihan Umum di sejumlah lokasi di Jakarta.

Anggota Bawaslu Wahidah Suaib dalam pesan singkatnya yang diterima VIVAnews, Kamis 9 April 2009 menjelaskan, untuk pemantauan hari H ini, tim pertama terdiri dari Wahidah, Jerry Sumampow dari TEPi, dan Yulianto dari KRHN. Tim ini akan memantau RSCM, Rutan Salemba, RSPAD, Berland, Rusun Tanah Abang, dan lain-lain.

Tim kedua terdiri dari Bambang Eka dari ICW, Yurist Formappi, dan Agus Melaz SPD. Mereka akan ke LP Cipinang, Rutan Pondok Bambu, RS Persahabatan, Kompleks Halim Perdanakusuma, Rusun Kelender dan lain-lain.

Tim ketiga terdiri dari Wirdyaningsih, Yudo dari KIPP dan Abdullah dari ICW. Tim akan memantau Situ Gintung, RS Fatmawati, Kompleks TNI Cijantung, Kompleks Marinir Cilandak dan lain-lain.

Sementara tim keempat terdiri dari Agustiani Tio, Sulastio dari IPC, Roy Salam dari FITRA ke RS Sumber Waras, RS Dharmais, Pesing, Kalijodo dan lain-lain. Tim stand by di lokasi sejak pukul 09.00 WIB.

Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres, Anies: Semoga MK Beri Keputusan yang Baik
Duel AC Milan vs AS Roma

Prediksi Liga Europa: AS Roma vs AC Milan

Duel AS Roma vs AC Milan dalam Perempat Final Liga Europa leg kedua di Stadion Olimpico, Jumat 19 April 2024, pukul 02.00 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024