MotoGP Qatar

Hujan Hanyutkan Harapan Stoner

VIVAnews - Hujan di Grand Prix Qatar, bukan hanya membasahi sirkuit Losail. Tapi juga menghanyutkan harapan pembalap Ducati, Casey Stoner.

Kubu 03 Batal Hadirkan Kapolda, Yusril: Gara-gara Saya Gertak, Enggak Berani Muncul

Pembalap asal Australia ini terlihat sangat kecewa atas cuaca yang berujung penundaan itu.

"Kami tidak beruntung dengan cuaca," kata Stoner seperti dilansir Auto Sport, Senin 13 April 2009.

"Pergeseran jadwal ke hari Senin bisa jadi keputusan baik. Tapi juga bisa jadi keputusan buruk."

Ya, GP Losail memang ditunda penyelenggaraannya karena hujan yang tak kadung berhenti. Mau tidak mau, panitia menggeser jadwal menjadi hari ini. Meski disesali, tak banyak yang bisa dilakukan para peserta termasuk Stoner.

Padahal pria 23 tahun itu punya catatan bagus di Losail. Sudah dua kali ia jadi juara, dan kini ia tengah mengincar gelar ketiganya. Dalam sesi kualifikasi pun, pria Australia itu sukses mengantongi pole position dengan catatan terbaik 1 menit 55,286 detik.

"Mengecewakan berakhir seperti ini."

Hujan tidak saja memberi dampak pada kelas 500 cc Moto GP. Sebelumnya, lomba di kelas 125cc dihentikan di lap keempat setelah air menggenangi sirkuit.  Pembalap Italia, Andrea Iannone, dinyatakan sebagai juaranya.

Sedangkan kelas 250cc harus distop di lap 13 dari rencana 20 lap, juga karena alasan hujan. Keluar sebagai juara pembalap Spanyol, Hector Barbera.

Ilustrasi Ibu Bekerja

Deretan Negara yang Memiliki Work Life Balance Terbaik di Dunia, Adakah Indonesia?

Di seluruh dunia, masyarakat semakin menyadari pentingnya menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan, yang dikenal sebagai work life balance.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024