Asyiknya Dipijat Ikan

VIVAnews - Dalam rangka menyambut hari bumi yang jatuh pada 22 April, teman-teman kita dari SDN Kampung Melayu dan SDN Cengkareng mendapat undangan dari Kedutaan Besar Amerika untuk mengunjungi wisata dunia laut (Sea World), Sabtu, 18 April 2009.

Dalam kunjungan itu, 150 siswa SD menikmati wisata bawah laut dan menyaksikan atraksi penyelam di kolam hiu.

Setelah berjalan memutari seluruh atraksi di Sea World, beberapa teman kita merasa kelelahan. Saat kaki lelah, alangkah enaknya jika dipijat.

Untuk menghilangkan lelah, kawan-kawan kita boleh memanjakan kakinya di Fish Dip. Di sini, teman-teman bisa melakukan pemijatan kaki dengan ikan. Ya betul, ddipijat ikan.

Di tempat ini, terdapat dua buah kolam berukuran 2x2 meter yang berisi ikan-ikan kecil. Ikan garra ruffa namanya. Ikan ini berasal dari Kangal, Turki dan tidak memiliki gigi. Mereka sangat suka dengan kulit manusia yang kering dan mengelupas. Jadi mereka siap menggigiti kulit-kulit kering yang terdapat di kaki.

“Geli sekali,” jerit Fahri (8) teman kita dari SDN Kampung Melayu ini. Awalnya teman-teman kita ini takut, namun setelah diberi arahan mereka malah keasyikan bermain air.

Sedikitnya ada lima permainan yang disediakan di sana diantaranya “memancing hiu”, menyusun puzle ikan duyung, menempel stiker ikan dan melukis ikan.

Tidak hanya itu, teman-teman juga dihibur dengan penampilan “ola” opera boneka. Si ola mengajak kita untuk belajar akan kekayaan laut kita serta menjaga kelestariannya dengan tidak membuang sampah, terutama di laut.

Government to Form Special Task Force for Handling Online Gambling
Aksi Anti Nuklir Greenpeace

Deretan Negara yang Miliki Pesawat Canggih Anti-Nuklir di Dunia

Secara umum, pesawat digunakan sebagai sarana transportasi penumpang untuk keperluan komersial, namun beberapa juga dimanfaatkan sebagai perlindungan dai serangan nuklir.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024