Ingin Kuasai Indosat

Nasib Qtel di Tangan Menteri Komunikasi

VIVAnews - Ambisi Qatar Telecom untuk menguasai 65 persen saham PT Indosat Tbk. masih menunggu putusan Menteri Komunikasi dan Informatika.

"Kami masih mengkaji permintaan Qtel. Pengkajian Belum rampung," ujar Menteri Komunikasi M Nuh saat dihubungi VIVAnews.com, Jumat, 24 Oktober 2008. "Nanti kalau sudah rampung, saya akan umumkan sendiri."

Setelah membeli 40,8% saham Indosat dari ST Telemedia, Qtel berniat menguasai mayoritas saham perusahaan telekomunikasi terbesar kedua di Indonesia itu. Untuk itu, Qtel berniat mengajukan penawaran tender atas saham publik.

Menteri Perekonomian Sri Mulyani memberikan lampu hijau bagi Qtel untuk menggelar penawaran tender yang memungkinkan perkongsian asal Arab itu menguasai 65 persen saham Indosat.

Namun, ambisi Qtel terganjal aturan daftar negatif investasi yang perusahaan telekomunikasi hanya boleh dimiliki asing maksimal 49%. Badan Pengawas Pasar Modal hanya mengizinkan Qtel melakukan penawaran tender atas 8,2 persen saham publik.

Karena batasan itulah, Qtel belum juga melakukan penawaran tender. Padahal, Bapepam sudah mendesaknya, serta mengirim surat ke Menteri Komunikasi soal kejelasan aturan kepemilikan saham di telekomunikasi.

Gatot Dewa Broto, juru bicara Departemen Komunikasi mengakui adanya surat dari Bapepam. Namun, menurut dia, institusinya masih mengkaji surat tersebut, sekaligus permintaan Qtel untuk menguasai mayoritas saham Indosat.

"Menteri Komunikasi belum memutuskan arahnya kemana," ujar Gatot saat dihubungi VIVAnews.com. Yang jelas, selama ini Departemen Komunikasi berkomitmen menghormati aturan Daftar Negatif Investasi.

Namun, dengan adanya lampu hijau Menko Perekonomian, menurut dia, instansinya mengkaji kembali soal sikap semula. Hanya, dia menekankan, instansinya mengkaji dari berbagai sisi, seperti persaingian bisnis telekomunikasi domestik, kondisi eksternal dan gejolak krisis keuangan global.

'Pemimpin Rambut Putih' Sowan ke Jokowi di Istana Negara Pagi Ini
Desta dan Natasha Rizky Lebaran Bersama

Terpopuler: Desta Puji Natasha Rizky sampai Tetangga Ayu Ting Ting Buka Suara

Round-up dari kanal Showbiz pada Selasa, 16 April 2024. Sa;ah satunya tentang Desta yang merasa takjub dengan cara Natasha Rizky beri pendidikan agama ke anak-anaknya.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024