21 Ekor Kuda Mati Overdosis

VIVAnews - Puluhan ekor kuda polo yang mati serentak di Florida, Amerika Serikat (AS), dipastikan akibat overdosis selenium. Selenium adalah bahan kimia yang bisa membantu penyembuhan otot dari kelelahan berlebih.

Para dokter hewan di Florida, Amerika Serikat (AS) pun menyesalkan kejadian yang menimpa 21 ekor kuda, yang tadinya diandalkan untuk permainan polo (hoki berkuda).

"Perilaku yang ditunjukkan dan kematian mendadak kuda-kuda itu disebabkan karena dosis racun selenium," kata dokter hewan Dr. Thomas J. Holt, Selasa 28 April 2009. Kuda-kuda dari tim Lechuza Caracas yang dimiliki Venezuela mulai berguguran pada 19 April saat mereka diturunkan dari truk yang mengangkut mereka di International Polo Club Palm Beach di Wellington jelang kejuaraan AS Terbuka.

Usulan Kejaksaan Izinkan Lima Smelter Perusahaan Timah Tetap Beroperasi Disorot

Beberapa ekor langsung tewas di tempat kejadian, lainnya mati beberapa jam kemudian. Suntikan suplemen yang disediakan apotek Franck, dilakukan beberapa jam sebelum kematian mereka.

Apotek di Florida yang mencampurkan vitamin dan mineral untuk tim atas permintaan dari dokter hewan di Florida hari ini mengatakan bahwa kekuatan selenium yang disebutkan itu tidak tepat. Jennifer Beckett, pejabat operasional di apotek Franck di Ocala, Florida, tidak menyebutkan apakah jumlah yang tidak tepat itu dispesifikasikan berdasarkan permintaan dokter hewan atau kesalahan apotek.

"Kami terus bekerja sama dengan otoritas karena mereka sedang melakukan investigasi," katanya. "Kami tidak dapat berbicara tentang ini lebih jauh lagi," lanjut Beckett. Lechuza pun tidak memberikan komentar mengenai laporan racun tersebut.

Tim polo berharap bisam mendapatkan senyawa yang menyerupai suplemen bermerk Biodyl. Suplemen tersebut digunakan di berbagai negara tetapi belum disahkan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA).

Untuk itu, dokter hewan sering meminta apotek seperti Franck untuk meramu obat tersebut sehingga dapat dengan mudah dijual di rak toko mereka. FDA dan pemerintah sedang menyelidiki kasus ini.

Overdosis selenium bisa menyebabkan pembuluh darah di tubuh melebar, sehingga tidak ada darah yang kembali ke jantung, dan kuda-kuda itu terkejut. (AP)

Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024
Jemaah haji Indonesia mendengarkan khutbah Subuh jelang wukuf.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial

Menurut Direktur Bina Haji PHU Arsad Hidayat, jemaah haji diminta tidak asal membagikan informasi yang beredar di media sosial yang belum jelas kebenarannya.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024