Lagi, Polisi Tangkap Penjudi di Hotel Sultan

VIVAnews - Markas Besar Kepolisian RI mengembangkan kasus perjudian di kamar mewah Hotel Sultan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Kini, polisi menangkap satu tersangka lagi dari kamar 387 hotel bintang lima tersebut.

"Tadi pagi jam 8 kita tangkap lagi penyelenggara judi, namanya RM," tegas Wakil Direktur I Keamanan Transnasional Markas Besar Kepolisian RI Komisaris Besar Bachtiar Tambunan ketika dihubungi VIVAnews, Selasa, 28 Oktober 2008.

RM diringkus ketika sedang terlelap di kamar 378 lantai 3 di hotel yang terletak di kawasan Senayan itu. Ketika dibekuk, lanjut Bachtiar, tidak ada perlawanan dari tersangka yang diduga menjadi penyelenggara judi itu. "Langsung dibawa ke Mabes. RM ini ditangkap atas informasi dari tersangka YM yang diciduk polisi dari hotel yang sama, Senin kemarin.

Polisi membekukk 15 orang tersangka penyelenggara dan penjudi di kamar mewah suite Hotel Sultan pada 24 Oktober 2008. Seorang komisaris perusahaan swasta berinisial BT juga ikut diringkus. Barang bukti yang disita antara lain uang tunai lebih dari Rp 91 juta. Polisi mendapatkan kamar mewah itu disulap menjadi arena judi yang menampung hampir 30 orang.

UEA dan Indonesia Kolaborasi Kembangkan Pencak Silat dan Bulutangkis
Cawapres sekaligus Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin

Pilpres Berakhir, Cak Imin Sebut Timnas Amin Akan Dibubarkan Besok Pagi di Rumah Anies

Cak Imin menjelaskan bahwa pembubaran Timnas Amin akan dilakukan di rumah Anies Baswedan, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024