Valuasi Saham Tunas Baru Murah

VIVAnews - Konsensus analis memberikan harga wajar saham PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) di level Rp 385. Valuasi price to earning ratio (PER) sebesar 2,8 kali, atau di bawah rata-rata industrinya 3,4 kali. Sementara itu, valuasi price to book value (PBV) 0,8 kali atau juga lebih rendah dibandingkan rata-rata industri 1,14 kali.

Analis PT BNI Securities Asti Pohan dalam risetnya tentang TBLA edisi Rabu, 12 November 2008 mengatakan, untuk mempermudah pengangkutan minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO), perseroan akan membangun dermaga CPO. Dana yang dibutuhkan untuk pembangunan tersebut sekitar US$ 5 juta atau setara Rp 50 miliar. "Pembangunan dermaga tersebut akan menggunakan dana internal," ujar dia dalam riset itu.

Posisi kas Tunas Baru Lampung hingga September 2008 mencapai Rp 157,72 miliar. Secara arus kas operasional masih positif, namun laba bersih perusahaan turun signifikan dibandingkan triwulanan sebelumnya.

Advokat Arif Edison Divonis 1 Tahun Penjara, Ini Tanggapan Jhon LBF dan Machi Achmad.

"Bila rencana pembangunan dermaga tersebut segera dilaksanakan, kami mengkhawatirkan keadaan keuangan perusahaan karena harga CPO masih turun," kata Asti.

Selain permintaan CPO yang masih minim, perseroan masih harus menunggu izin dari pemerintah sebelum memulai pembangunan dermaga. Prediksi BNI Securities, dermaga tersebut baru dapat efektif beroperasi pada 2009 akhir atau 2010.

Saat ini, berdasarkan data VIVAnews, petani mulai enggan menanam kelapa sawit menyusul anjloknya harga minyak sawit mentah hingga 70 persen dibandingkan delapan bulan lalu. Banyak petani di Sumatera dan Kalimantan yang mengeluhkan jatuhnya harga minyak sawit itu.

Harga tandan buah segar terus menurun hingga sekitar Rp 400 per kilogram pekan ini dari sebelumnya Rp 800 per kilogram. Bahkan, harga produk perkebunan ini pernah mencapai Rp 1.800 per kilogram pada Maret lalu.

Di bursa berjangka Malaysia, harga minyak sawit mentah delapan bulan lalu pernah mencapai US$ 1.271 per ton. Namun, pekan ini sudah anjlok 70 persen hingga tembus US$ 394 per ton. Namun, pada Jumat pekan lalu, harganya kembali naik dan ditutup pada level US$ 456 per ton.

Menteri Kabinet Indonesia Maju Buka Puasa Bersama Presiden Jokowi di istana

Gus Miftah Curiga Jokowi Pilih Bahlil Lahadalia Jadi Menteri Karena Lucu, Bukan Prestasi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan buka puasa bersama Wakil Presiden Maruf Amin dan Menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 20

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024