Anak Menteri Zimbabwe Tipu Guru Rp 450 Juta

Perempuan Asal Italia Ikut Ditangkap

VIVAnews - Selain menangkap dua warga negara asal Afrika, Satuan Kejahatan dan Kekerasan Polda Metro Jaya juga telah menangkap seorang warga Italia.

Caren Martin,  perempuan asal Italia juga ditangkap di kawasan Apartemen Mediterania karena melakukan penipuan dengan modus berpura-pura mau sekolah di Indonesia bersama dua warga asal Afrika.

Dua pelaku asal Afrika itu adalah David Alaoysius alis Jeruma alias William (Liberia), Samson Babyboy alias Faruk (Liberia). Mereka ditangkap tadi malam.

"Mereka juga mengaku sabagi anak menteri di Zimbabwe," kata Direktur Reserse Krminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar M Iriawan.

Sementara korban Grace Pramutadi yang berprofesi sabagai guru di Jakarta mengalami kerugian sebesar Rp 450 juta.

Menurut dia, para pelaku mengaku mempunyai uang US$ 2 juta dan butuh dana awal untuk mencairkan uang tersebut. Korban terbujuk untuk memberi uang. "Kenyataannya uang itu tidak pernah ada," imbuh dia.

Kasat Jatanras Polda Metro Jaya, AKBP Niko Afinta mengatakan penipuan terjadi 10 Maret 2009 pukul 23.00 WIB di Apartemen Mediterania Jalan Gajah Mada Jakarta Barat.

Saat ini, kata Niko, ketiga tersangka sedang menjalani pemeriksaan penyidik.

Manfaatkan Suasana Ramadhan, Kemenag Mengadakan Uji Kompetensi Guru Pendidikan Al-Qur'an
Prabowo-Gibran pantau quick count di Istora Senayan, Jakarta,  Rabu (14/02/24)

Update Rekapitulasi KPU: Prabowo-Gibran Unggul di Maluku

Duet Prabowo-Gibran menang telak di Provinsi Maluku.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024