Evaluasi Kinerja, 31 Kajati Dipanggil

VIVAnews - Jaksa Agung Hendarman Supandji memanggil 31 Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) seluruh Indonesia untuk dievaluasi kinerja mereka.

"Jaksa Agung yang memberikan arahan langsung," kata Kepala Pusat Penerangan dan Hukum, Kejaksaan Agung Jasman Panjaitan, Selasa 17 Februari 2009.

Jasman menjelaskan evaluasi hari ini merupakan kelanjutan dari rapat kerja Kejaksaan Agung dengan Komisi III bidang Hukum Dewan Perwakilan Rakyat, kemarin. Dalam rapat kerja itu, Komisi Hukum juga mengundang kajati untuk evaluasi persiapan kejaksaan di daerah dalam menghadapi Pemilihan Umum 2009.

"Dalam pertemuan dengan Jaksa Agung hari ini tidak ada agenda khusus, hanya evaluasi kinerja saja," tambah Jasman kepada wartawan.

Pemerintah Harus Antisipasi Kebijakan Ekonomi-Politik Imbas Perang Iran-Israel
Mensos Risma

Mensos Risma Berikan Pesan ke Konten Kreator: Tidak Usah Takut untuk Melangkah!

Dalam acara bertajuk YouTube Seribu Kartini Beda Tapi Sama di Jakarta, Jumat,19 April 2024, Menteri Sosial Risma mengemukakan bahwa seorang kreator konten tidak takut.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024