Banjir Jakarta

Ratusan Pengungsi Mulai Terserang Penyakit

VIVAnews - Tidak kurang dari 350 warga Bidaracina mengungsi di gedung bioskop Nusantara di Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Sebagian pengungsi mulai terserang penyakit yang biasa menghinggapi saat banjir.

Sebagian warga mengalami sakit batuk, pilek dan gatal-gatal. Selain itu, mereka juga terserang diare dan infeksi saluran pernafasan atas (ISPA).

Menurut, Esti, 35 tahun, penanggung jawab pengungsian, para pengungsi berada di lokasi ini sudah sejak kemarin. Kondisi pengungsian membuat warga mudah terserang penyakit.

Hal yang sama diungkapkan, Baby, dokter yang berjaga di lokasi pengungsian. "Kebanyakan sakit batuk dan pilek serta gatal-gatal," ujarnya, kepada VIVAnews, Selasa, 3 Februari 2009.

Namun kata Baby, untuk obat-obatan serta perlengkapan medis lainnya sudah disiapkan.

Otto Hasibuan: Rakyat Dituduh Pilih Prabowo-Gibran karena Bansos, Ini Sangat Menyakitkan!
Sandra Dewi

Sandra Dewi Ogah Bahas Kekayaan Suami, Tahu Harvey Moeis Korupsi?

Citra Sandra Dewi langsung hancur setelah suami Harvey Moeis ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi dalam tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024