Spa Berdua Pasangan, Relaks!

VIVAnews - Bagi pasangan baru menikah tentunya pilihan berbulan madu sudah ‘menumpuk’ dalam benak Anda dan pasangan. Sebagai salah satu pilihan, tertarik menjalani perawatan spa untuk berdua? Khasiatnya tidak hanya untuk relaksasi dan meredam stres lho, namun juga mampu meningkatkan daya tarik dan gairah seksual sekaligus sisi spiritualitas.

Tapi, bukan hanya pengantin baru saja yang dapat menikmati perawatan memanjakan diri ini. Bagi Anda yang sudah menikah bertahun-tahun pun bisa menjadikan perawatan ini sebagai alternatif aktivitas yang dapat Anda lakukan bersama pasangan.

Paket spa yang menawarkan masing-masing perawatan pun beragam, seperti menikmati pijat sensual, terapi aquamedic yang baik untuk kesehatan, perawatan organ intim, serta latihan senam kegel, dan yoga.

Yang memudahkan, saat ini sudah banyak paket spa untuk pasangan. Jadi, tidak perlu repot-repot dan bingung memilih jenis perawatan untuk Anda dan suami. Anda bisa memilih paket yang setengah hari atau yang seharian. Hal ini tergantung berapa waktu yang dimiliki. Agar aktivitas memanjakan diri ini tidak terganggu, ada baiknya buah hati Anda dititipkan dulu di rumah nenek atau tantenya.

Dan, jika ingin privasi tidak terganggu, Anda bisa meminta ruangan khusus untuk Anda berdua. Dengan begitu, pasangan pun tidak merasa malu menjalani perawatan,

Karena itu, pasangan suami istri yang berencana melakukan bulan madu kedua, ketiga, dan selanjutnya pun layak mencoba pilihan ini. Alhasil, gairah akan kembali menggebu-gebu. Nah, sambil melepas penat, dan keluar dari hiruk pikuk kota besar, Anda dan pasangan bisa mencoba menikmati perawatan spa berdua seharian.

Etiket Spa Berdua

Do’s
- Buatlah reservasi terlebih dahulu, agar Anda tidak akan menunggu terlalu lama.
- Datang 15 menit sebelum waktu perawatan, sehingga tidak terburu-buru saat bersiap-siap menjalani perawatan
- Informasikan kepada spa terapis, jika Anda atau suami memiliki penyakit atau alergi terhadap sesuatu.
- Perhatikan instruksi-instruksi yang diberikan pada saat akan, selama, dan sesudah menjalani perawatan.
- Jika lokasi spa di daerah yang bisa dijelajahi, seperti pegunungan atau pantai, sebaiknya membawa peralatan yang dibutuhkan. Misalnya, sepatu santai, baju hangat, atau justru baju renang dan baju pantai.

Don’ts
- Sebaiknya tidak membawa barang-barang berharga. Bawalah barang secukupnya dan sesuai kebutuhan pada saat perawatan..
- Jangan datang terlambat, karena waktu perawatan terhitung sesuai waktu reservasi. Jika waktu terpotong, rugi, kan?
- Matikan ponsel agar tidak mengganggu selama menjalani perawatan sehingga Anda dan pasangan bisa benar-benar menikmati dengan santai

Pembakar Al-Quran Salwan Momika 'Diusir' dari Swedia, Kini Pindah ke Norwegia
Duel Vietnam vs Timnas Indonesia

Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Ada Berapa Tahap Lagi?

Harapan pecinta sepakbola melihat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia kembali muncul. Masih ada berapa tahap lagi untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026?

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024