Berita Terheboh 2008: 'Joker' Tewas

VIVAnews - Kematian Heath Ledger menimbulkan keingintahuan publik. Berita bintang 'Brokeback Mountain' itu pun terpilih sebagai berita dari dunia hiburan terheboh 2008. Paling banyak dibaca dan dicari orang.

Itulah hasil survey yang digelar Associated Press, seperti VIVAnews kutip dari AP, Selasa 30 Desember 2008. Berikut daftar 10 berita paling heboh tahun ini.

1. Kematian Heath Ledger.
Aktor asal Australia tersebut ditemukan tewas pada 22 Januari 2008. Heath tewas di usia 28 tahun. Pemeran Joker dalam 'The Dark Knight' itu meninggal akibat komplikasi obat. Dia menenggak obat dari resep yang diberikan dokter.

2. Writers Guild of America Stop Mogok.
Sekitar 12 ribu penulis cerita film di Hollywood melakukan aksi mogok sejak 5 November 2007. Industri televisi dan sejumlah acara penghargaan jadi berantakan. Pada 12 Februari 2008 aksi tersebut berakhir.

3. 'Dark Knight' Kuasai Box Office.
Menjelang rilis film 'The Dark Knight' garapan Christopher Nolan, publik menanti hadirnya film tersebut demi menyaksikan film  terakhir Heath Ledger. Walhasil, film tersebut berhasil meraup keuntungan US$528 juta di AS, menyaingi kesuksesan 'Titanic'.

4. David Letterman dan Komedi Politik
David Letterman menyindir John McCain dalam acara bincang-bincang malamnya 'The Daily Show'. Komedian Tina Fey juga pernah memparodikan Sarah Palin dalam acara yang dipandu Letterman tersebut. Penonton terhibur, acara itu pun berhasil merahih rating terbaiknya.

5. Britney Spears dan Hidupnya yang Kompleks.
Britney memang sudah bangkit. Semangat barunya ditandai dengan lahirnya album baru. Britney mengawali 2008 di titik terendah dalam hidupnya. Masalah hak asuh anak, mantan suaminya Kevin Federline, dan menjalani perawatan lantaran kondisi kejiwaannya yang terganggu jadi buah bibir seru.

6. Paul Newman Meninggal.
Aktor legendaris peraih Oscar itu meninggal pada 26 September lalu, pada usia 83 tahun.

7. Musisi Promosi Lewat Internet.
Banyak musisi yang memanfaatkan fasilitas internet untuk mempromosikan album mereka. Mulai dari Coldplay, juga Radiohead.

8. Komedian Legendaris Tewas.
George Carlin, komedian terbesar sepanjang masa itu menghembuskan nafas terakhirnya pada 22 Juni 2008 di usia 71 tahun.

9. Media AS Kehilangan Tokoh Besarnya.
Media merespon kematian mendadak wartawan televisi Tim Rusert tersebut secara besar-besaran. Eks bos NBC News itu tewas karena serangan jantung.

10. Pembunuhan Keluarga Jennifer Hudson
Tragedi menimpa penyanyi jebolan American Idol tersebut. Ibu, kakak laki-laki, dan keponakannya tewas ditembak mantan kakak iparnya.  

Rusia Sebut AS Buru-buru Tuduh ISIS Atas Serangan Gedung Konser di Moskow
Sandra Dewi dan Suaminya, Harvey Moeis

Wawancara Lawasnya Jadi Sorotan, Sandra Dewi Ogah Disebut Hidup Bak di Negeri Dongeng

Kehidupan pribadi Sandra Dewi mendadak jadi sorotan pasca penetapan status tersangka suaminya, Harvey Moeis oleh Kejaksaan Agung.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024