Pemilihan Umum 2009

Iklan Golkar Tak Bakal Pengaruhi Demokrat

VIVAnews - Iklan politik Partai Golongan Karya dinilai tidak bakal mengancam Partai Demokrat. Di iklan partai beringin itu menjual kesuksesan pemerintah di berbagai sektor.

Pilkada Serentak 2024 Diusulkan Ditunda, Ini Sejumlah Pertimbangannya

“Iklan itu tidak mempengaruhi kami. Iklan itu kan tentang bagaimana cara memberikan informasi menarik. Tetapi asal jangan bohong,” kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Achmad Mubarok, kepada VIVAnews, Selasa 6 Januari 2009.

Yang dimaksud Mubarok adalah tema kampanye Partai Golkar yang disebar melalui media massa mulai awal Januari 2009. Empat dagangan yang dijual partai itu. Pertama suksesnya pemerintah membangun perdamaian di sejumlah daerah konflik, seperti Aceh dan Maluku. Lalu peningkatan mutu pertanian, mutu pendidikan dan perbaikan serta pembangunan infrastruktur.

Momen Bersejarah, Al Quran Berbahasa Gayo Hadir Memperkuat Identitas dan Budaya Aceh

Mubarok menilai iklan politik itu sah-sah saja. Sebab, kata dia, Partai Golkar merupakan pendukung pemerintah yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono. Apalagi, Jusuf Kalla yang mendampingi Yudhoyono berasal dari partai itu. Di tambah lagi, partai beringin ini memiliki banyak menteri di Kabinet Indonesia Bersatu.

“Kalau Pak Yudhoyono berhasil, yang berhasil Demokrat. Tapi kalau orang lain yang mengklaim bisa dong,” kata Mubarok. “Karena pemerintah menganut prinsip Bersama Kita Bisa. Artinya bersama yang lain telah membangun bangsa ini.”

Hasil Liga 1: Persib Ditahan Imbang Bhayangkara FC, 5 Gol Striker Persik

Mubarok optimis partainya mampu mengulang sukses di pemilihan umum 2004. Ketika itu, partai ini berhasil mengusung Yudhoyono merebut kursi presiden. Yudhoyono berpasangan dengan Jusuf Kalla.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi

Instruksi Irjen Karyoto ke Jajarannya Pastikan Rangkaian Perayaan Paskah Kondusif

Polda Metro Jaya menegaskan bakal memberikan pengamanan pada seluruh gereja yang ada di wilayah Jadetabek saat Tri Hari Suci Paskah yang dimulai hari ini.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024