Australia Bangun Kedubes Baru di Jakarta

VIVAnews - Duta Besar Australia Bill Sarmer berencana membangun gedung baru untuk menggantikan gedung kedutaan besar Australia yang ada saat ini. Namun belum bisa dipastikan kapan pelaksanaannya.

Respons Kemlu Terkait Anggota PBB yang Singgung Netralitas Jokowi di Pemilu

"Pembangunan gedung butuh waktu beberapa tahun, ujar Bill Sarmer usai bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo, Kamis, 8 Januari 2009.

Fauzi mengatakan lahan yang akan digunakan untuk membangun Kedutaan Besar Australia luasnya sekitar 3,5 hektar dan berada di kawasan di Kuningan, Jakarta Selatan.

Dalam pelaksanaanya pihak Kedubes Australia akan membeli tanah dari swasta. Sebagian lagi adalah tanah milik Pemerintah DKI Jakarta yang sudah disetujui untuk dibeli.

"Saya berharap nantinya pembangunan tersebut menjadi contoh sebagai gedung hijau," katanya.

Sementara itu design bangunan pihak Kedubes Australia telah membuka kompetisi yang diikuti lima perusahaan arsitektur. Kompetisi ini direncanakan akan selesai pada Februari.

Pendeta ini ajak jemaatnya berburu takjil

Viral, Pendeta Ini Ajak Jemaat War Takjil: Soal Agama Kita Toleran, Kalau Soal Takjil Kita duluan

Baru-baru ini nampaknya jokes takjil sudah sampai ke para pendeta. Bahkan mereka mengajak jemaatnya untuk berburu takjil. Salah satu pendeta itu Marcel Saerang.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024