Robinho Kabur dari Manchester City

VIVAnews - Gagal mendatangkan satu pemain Brasil, Manchester City terancam kehilangan pemain Brasil lainnya. Robinho dikabarkan kabur dari pemusatan latihan City.

Citizens dipastikan gagal menjadikan Kaka pemain termahal dunia. Pemain Brasil berusia 26 itu memilih bertahan di AC Milan. City hanya bisa mendatangkan Craig Bellamy.

Kini, The Citizens potensial menghadapi krisis lainnya setelah Robinho kabur dari pemusatan latihan di Kepulauan Canary, Spanyol, tadi malam. 

Sumber di Inggris seperti Goal, membenarkan bahwa mantan pemain Real Madrid itu memang meninggalkan markas sementara Sky Blues di Tenerife. Bahkan, Robinho belum bisa dihubungi pihak City.

Diyakini, pemain berusia 24 tahun ini mulai gerah di Eastlands. Robinho frustrasi dengan penampilan City di lapangan, mungkin juga soal negosiasi perpanjangan kontrak.

Bahkan, kegagalan City mendatangkan Kaka juga bisa memicu kemarahan Robinho. Sejak lama, Robinho menginginkan lebih banyak pemain Brasil di City of Manchester Stadium. Dan bermain bersama Kaka menjadi salah satu mimpi Robinho.

Detail permasalahan memang agak buram. Tapi, situasi ini bisa dimanfaatkan Chelsea. Pasalnya, Manajer Chelsea, Luiz Felipe Scolari, telah lama menyukai gaya bermain Robinho.

Motif TikToker Galih Loss Buat Konten Penistaan Agama Terkuak, Ternyata Buat Cari Endorse
Rizky Nazar

Bantah Selingkuh, Rizky Nazar Tantang Netizen Buktikan Video Ciuman dengan Salshabilla Adriani

Kabar dugaan perselingkuhan Rizky Nazar dan Salshabilla Adriani menghebohkan publik hingga menjadi trending topik di media sosial. Bagaimana tidak, banyak netizen geram.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024