Kunjungan Perdana Menteri Maroko

Yudhoyono: Jakarta Panas Hari Ini

VIVAnews - Cuaca jadi obrolan pembuka Presiden Yudhoyono ketika menerima Perdana Menteri Maroko, Abbas El Fassi di Istana Negara, Jakarta, Senin 2 Maret 2009.

Saat tiba sekitar pukul 14.00, El Fassi langsung disambut hangat Yudhoyono. "Selamat datang. Jakarta panas hari ini," kata Yudhoyono di tengah cuaca yang memang panas siang ini.

Keduanya lantas berjalan menuju pintu masuk istana. Dalam perbincangannya Yudhoyono juga menyinggung soal banjir. "Tapi kadang di Indonesia sekali-sekali terjadi banjir," lanjut Yudhoyono. Sang tamu tak berkomentar apapun, hanya manggut-manggut

Hari ini Yudhoyono menerima tiga tamu secara berurutan. Sebelumnya Yudhoyono menerima Sekretaris Jenderal Organisasi Konferensi Islam (OKI) Ekmeleddin Ihsanoglu. Pada pukul 15.00 nanti, giliran Yudhoyono menerima Perdana Menteri Malaysia, Abdullah Badawi.

Pagi tadi Yudhoyono menjadi moderator diskusi dalam acara Wordl Islamic Economic Forum ke-5 di Jakarta. Presiden Yudhoyono memimpin diskusi dari enam kepala negara dan perwakilannya di Hotel Ritz Carlton, Kawasan Niaga Sudirman, Jakarta.

Forum ini dihadiri sekitar 700 peserta. Tema dari pertemuan WIEF tahun ini adalah "Food and Energy Security & Stemming the Tide of Global Financial Crisis."

Intip Persiapan Telkomsel 'Mengukur Jalan' Jelang Lebaran
Gedung Mahkamah Konstitusi

Sidang PHPU, KPU Tepis Sirekap Jadi Bagian Kecurangan Pemilu

Sirekap menjadi alat bantu untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas penyelenggara pemilu.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024