Mandiri Targetkan 300 Gerai Perbankan Mikro

VIVAnews - Sepanjang 2009, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) berencana untuk membangun 300 gerai perbankan mikro (microbanking) di seluruh Indonesia. Perbankan mikro tersebut akan menyalurkan pembiayaan kepada usaha mikro dan kecil.

Direktur Operasional Bank Mandiri, Sasmita, mengatakan, dengan rencana tersebut, total perbankan mikro bank BUMN tersebut akan mencapai 900 gerai. Perbankan mikro tersebut akan memberi pinjaman mikro kepada pengusaha yang tidak terjangkau layanan perbankan umum.

Pertumbuhan ekonomi yang diperkirakan melambat tahun ini, dia melanjutkan, yakni sekitar 4,5 persen dari 2008 sebesar 6,2 persen, merupakan kesempatan untuk membangun perbankan mikro.

"Jadi saat ekonomi tumbuh, microbanking sudah kuat sebagai lembaga pembiayaan pengusaha industri mikro dan kecil," kata dia saat meninjau call
center
Bank Mandiri di Plaza Bapindo, Jakarta, Jumat 2 Januari 2009.

Bank pelat merah ini merencanakan untuk membangun perbankan mikro di seluruh Indonesia sesuai studi kelayakan. "Pembangunannya di semua wilayah, terutama daerah-daerah yang membutuhkan pergerakan ekonomi lebih cepat," ujarnya.

7 Manfaat Luar Biasa Buah Pepaya untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Jaga Kesehatan Kulit
Viral, warung kelontong di Spanyol mirip di Indonesia.

Viral! Warung Kelontong di Spanyol Mirip di Indonesia, Netizen: Ini Mah Warung Madura

Seorang netizen asal Indonesia membagikan pengalamannya berbelanja di warung kecil di salah satu negara Eropa, Spanyol. Ternyata warung di sana seperti di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024