Microsoft Tarik Pesangon Bekas Karyawannya

Microsoft
Sumber :
  • No Camels

VIVAnews -- Raksasa software asal Redmond Washington, Microsoft, membuat kesalahan fatal ketika memecat 1400 karyawannya, bulan lalu.

KPK: Sahroni Sudah Kembalikan Aliran Dana Rp 40 Juta dari SYL yang Mengalir ke Nasdem

Microsoft mengaku membayar uang pesangon kepada karyawan mereka terlalu banyak, sehingga mereka meminta para mantan karyawannya itu mengembalikan kelebihan uang yang mereka terima.

Situs blog teknologi Techcrunch, berhasil mendapatkan screenshot surat pemberitahuan kelebihan pesangon itu dari Microsoft, yang dikirimi kepada bekas karyawan-karyawannya lewat sebuah e-mail.

Generasi Muda Harus Cerdas Finansial Dalam Menabung dan Kelola Keuangan

"Surat ini menginformasikan kepada Anda bahwa terjadi kesalahan administrasi yang menghasilkan kelebihan pembayaran pada beberapa uang pensiun oleh Microsoft. Kami meminta Anda untuk mengembalikan kelebihan itu dan kami meminta maaf atas ketidaknyamanan ini," ujar Microsoft pada surat tersebut.

Seperti dikutip dari situs CNet, jurubicara Microsoft membenarkan keaslian surat itu, namun ia tak bersedia untuk berkomentar lebih jauh. Menurutnya, ini merupakan masalah pribadi antara Microsoft dengan bekas karyaan-karyawannya.

BNI Bakal Terbitkan Global Bond US$500 Juta, Jadi Incaran Investor Asing

Microsoft juga tak bersedia menjawab, berapa banyak bekas karyawan Microsoft yang mengalami ketidaknyamanan itu, dan berapa total uang yang dibayar Microsoft secara berlebihan kepada mereka.

Dalam surat pemberitahuan kepada bekas karyawannya, Microsoft tidak menjelaskan di mana letak kesalahan penghitungan. Malahan Microsoft memberikan sebuah pernyataan yang berisi sanksi terselubung, dengan sebuah kalimat bergaris bawah: "Kami meminta Anda mengikuti instruksi pengembalian ini".

Paling tidak, menurut situs CNet, para bekas karyawan yang bandel tidak mau mengembalikan, akan terkena sanksi dalam bentuk dampak pajak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya