Hadapi Krisis, Adaro Angkat Komisaris Baru

VIVAnews - PT Adaro Energy Indonesia Tbk. mengangkat Lim Soon Huat berkewarganegaraan Malaysia sebagai komisaris perseroan yang baru.

Pengangkatan Lim disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa di Jakarta, Jumat, 31 Oktober 2008.

Lim adalah seorang profesional yang sudah berpengalaman menghadapi krisis keuangan selama ini. Lim pernah bekerja di industri energi selama 15 tahun. Sebelumnya, ia pernah menjabat direktur di Hotel Shangri-La, serta bekerja Thailand, Cina dan lainnya.

Dalam RUPS pemegang saham juga menyetujui dana kelebihan IPO sebesar 173 miliar sebagai modal kerja.

Adaro adalah salah satu produsen batu bara terbesar kedua di Indonesia setelah PT Bumi Resources. Perusahaan ini dikendalikan oleh sejumlah pengusaha nasional yang dipimpin oleh keluarga Soeryadjaya.

Kementerian ESDM Ajak Masyarakat Konversi Motor BBM ke Listrik Gratis, Begini Caranya
Presiden Jokowi saat meninjau pembangunan smelter PT Freeport Indonesia di Gresik

Smelter Freeport di Gresik Mulai Produksi Agustus 2024 dengan Kapasitas 50 Persen

PT Freeport Indonesia (PTFI) menyatakan, Smelter di Gresik, Jawa Timur, siap beroperasi pada Juni 2024. Sedangkan, target mulai produksi pada Agustus dengan kapasitas 50%

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024