Barrera Kembali Naik Ring

VIVAnews - Mantan juara dunia, Marco Antonio Barrera, dijadwalkan bertanding melawan Johnny Nolasco, dalam pertarungan 10 ronde di
Guadalajara, Meksiko, 31 Januari 2009 mendatang.

Hakim Geram ke Saksi di Sidang Korupsi Tol MBZ: Proyek Triliunan Gini kok Main-main

Pertarungan ini merupakan ajang pemanasan sebelum perebutan gelar WBO. Seperti dilaporkan Boxing Scene, Barrera sebenarnya mengincar partai pemenang antara Nate Campbell-Ali Funeka.

14 Februari mendatang, kedua petinju ini akan memperebutkan gelar WBO yang disandang Campbell. Inilah titel sebenarnya yang diincar Barrera.

Geger Seorang Wanita Dilarang Naik Kendaraan Online Gegara Bernama Ini

Namun sebagai penutup kekosongan jadwal, petinju Meksiko itu mau melakoni pertandingan melawan Nolasco.

Terhitung Desember 2007, calon lawan Barrera itu sebenarnya sudah tidak aktif lagi.Terakhir ia terlihat di radar tinju sewaktu kalah melawan Jason Litzau.

Namun secara statistik, rekor Nolasco juga tidak buruk. Ia mencatat 17 kali menang, delapan diantaranya berakhir KO. Dan hanya empat kali menelan kekalahan.

Sebaliknya, Barrera merupakan salah satu petinju terbaik di dunia. Ia merupakan tujuh kali juara dunia di tiga kelas berbeda, WBO Super
Bantam, WBC Super kelas bulu, dan IBF Junior kelas ringan.

Salah satu saluran TV Amerika Serikat menobatkan petinju Meksiko ini di peringkat 43 dari 50 petinju terbaik sepanjang masa.

Chandrika Chika Ditangkap karena Kasus Narkoba, Netizen: Udah Benar Joget Papi Chulo Aja

Bersanding dengan nama-nama besar dunia seperti Pernell Whitaker, Carlos Monzon, Roy Jones Jr., Bernard Hopkins, Floyd Mayweather Jr., Erik Morales, dan Mike Tyson.

Liverpool vs Everton

5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League

Liverpool akan menyambangi markas Everton dalam lanjutan Premier League di Stadion Goodison Park pada Kamis dini hari nanti, 25 April 2024, pukul 02.00 WIB.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024