KTT ASEAN

RI Persiapkan Peta Jalan Komunitas ASEAN

VIVAnews – Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, dan rombongan, Jumat 27 Februari 2009 pukul 14,00 WIB, bertolak ke Hua Hin, Thailand, 200 km sebelah selatan Bangkok, untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-14.

Menurut juru bicara Presiden, Dino Patti Djalal, selama di Hua Hin 27 Februari hingga 1 Maret 2009, Yudhoyono juga melakukan serangkaian pertemuan dengan sejumlah pemimpin sesama anggota ASEAN, termasuk pertemuan bilateral dengan PM Singapura, Lee Hsien Loong.

Yudhoyono juga akan menghadiri beberapa pertemuan informal dengan kalangan non-pemerintahan ASEAN, seperti ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (IAPA), ASEAN Youth, dan ASEAN Civil Society, serta makan siang dengan anggota ASEAN Business Advisory Council (ABAC)

"Setelah menghadiri upacara resmi pembukaan KTT ASEAN ke-14, Presiden bersama kepala negara/pemerintahan ASEAN akan mengadakan kunjungan kehormatan kepada Raja Thailand, Bhumibol Adulyadej, dan santap malam khusus dari pemerintah Thailand," kata Dino.

Selama tiga hari kunjungannya di Thailand, Yudhoyono akan menghadiri KTT ASEAN ke-14, dimana beserta kepala negara dan kepala pemerintahan ASEAN lainnya akan memberikan pandangan dan arahan mereka setelah diberlakukannya Piagan ASEAN (ASEAN Charter) dan bertukar pikiran tentang berbagai permasalahan di wilayah dan dunia.

Presiden beserta sembilan kepala negara dan kepala pemerintahan ASEAN akan menyetujui lima dokumen utama, yaitu : ASEAN political-Security Blueprint, ASEAN Socio-cultural community blueprint, 2nd Initiative for ASEAN Integration(IAI) Work Plan, Deklarasi ASEAN mengenai the Attainment of the Millenium Development Goals in ASEAN, dan pernyataan ASEAN mengenai Food Security in the ASEAN Region.

"Selain itu akan dibahas juga isu utama ketahanan wilayah yang mencakup ketahanan pangan dan ketersediaan energi, krisis keuangan global, dan penanggulangan bencana alam," kata Dino. 

Setelah retreat KTT, para pemimpin negara ASEAN ini akan menandatangani satu dokumen utama, yaitu deklarasi mengenai Peta Jalan (Road Map) for an ASEAN Community 2009-2015.

Presiden Direktur P&G Indonesia Sebut Prospek Masa Depan Indonesia Cerah 
Bandara di Dubai, Uni Emirat Arab (UAE), tergenang banjir 17/4

Akibat Banjir, Penerbangan Perdana Maskapai Emirates Airbus 380 dengan 592 Penumpang dari Dubai ke Bali Dibatalkan

Banjir bandang yang merendam Dubai, Uni Emirat Arab pada 16 April 2024, berdampak pada penerbangan beberapa maskapai menuju Bali.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024