E-Toll Segera Berlaku di Cipularang

VIVAnews - Kabar gembira bagi para pengguna Electronic Toll Card. Layanan pembayaran tarif tol secara elektronik itu segera diberlakukan di ruas tol Cipularang dan Jagorawi.

"Targetnya akhir tahun ini terlaksana," kata Sekretaris Perusahaan PT Jasa Marga Tbk, Oke Marlina, kepada VIVAnews, Kamis 25 Februari 2009.

Sejak 30 Januari lalu, e-Toll Card sudah berlaku di tiga ruas jalan tol yaitu Cawang-Tomang-Cengkareng, Cawang-Tanjung Priok-Pluit dan Cikupa-Merak. "Responsnya cukup baik, tak banyak komplain yang kami terima," ujar Oke. "Maka itu kami terus kembangkan dan perluas jaringan."

Manfaat yang diperoleh dengan penerapan e-Toll Card ini adalah waktu transaksi di gerbang tol akan lebih cepat. Jika transaksi di gardu tol dengan sistem terbuka dibutuhkan waktu sekitar tujuh detik, maka dengan e-Toll Card ini bisa kurang dari 4 detik.

E-Toll Card juga memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan karcis langganan tol yang sudah diterapkan sebelumnya. E-Toll Card tidak terbatas masa berlakunya selama saldo mencukupi. Sedangkan karcis langganan hanya berlaku tiga bulan. E-Toll card bisa diisi dengan nilai nominal sampai Rp 1 juta, karcis langganan hanya Rp 55 ribu.

Kartu tol elektronik juga bisa digunakan di seluruh gerbang tol bertanda e-Toll Card. Sedangkan karcis langganan hanya dapat digunaan pada ruas sesuai dengan tempat pembeliannya saja.

Ke depannya e-Toll Card ini akan dikembangkan sebagai integrated card yang sekaligus bermanfaat untuk pembayaran bahan bakar di SPBU, rest area tol, parking dan merchant transportasi lainnya.

Guna mendukung keberhasilan implementasi e-Toll Card, Bank Mandiri telah menyediakan sarana isi ulang yang mudah dan tersebar luas melalui cabang-cabang Bank Mandiri dan kantor operator jalan tol. Kartu ini juga bisa diisi ulang diĀ  Mandiri Internet, Mandiri SMS serta melalui jaringan toko Indomaret.

Bukan Hanya Menyenangkan, Ini 5 Manfaat untuk Anak Saat Main di Playground
Pesta kemenangan Indonesia U-23 di Brebes

Ribuan Orang di Brebes Rayakan Kemenangan Indonesia U-23

Euforia kemenangan Indonesia U-23 atas Korea Selatan U-23 pada perempat final Piala Asia U-23 pada Jumat dini hari WIB 26 April 2024 sangat terasa di Brebes, Jawa Tengah.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024