VIVAnews – Acara pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI untuk masa kerja 2019-2024 membawa cerita baru. Bukan soal anggota dewan yang baru dilantik, tapi soal drama Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati, yang melengoskan wajah dan tak mengulurkan tangan ketika waktunya bersalaman dengan Ketua Umum Nasdem, Surya Paloh.
Sikap Megawati yang melengos dan Paloh yang juga dingin menjadi gibah publik. Dari tayangan yang beredar, saat itu Megawati baru memasuki ruangan acara untuk mengikuti pelantikan anggota DPR RI, Selasa, 1 Oktober 2019. Ia berjalan menuju kursi sambil menyalami beberapa pimpinan parpol dan politikus yang bergegas berdiri serta menyambutnya.
Megawati juga sempat tak menyalami Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), namun wajahnya masih melempar senyum. Setelah itu, ia menyalami Andi Mallarangeng yang bergegas mengeluarkan tangan. Kepada Andi, Megawati bersalaman.
Tapi, ketika berada di depan Surya Paloh, Megawati terlihat memalingkan wajah dan menarik tangannya. Surya Paloh yang sudah berdiri, lalu merapikan jas, dan duduk kembali. Wajah Megawati dan Paloh terlihat tanpa senyum.
Aksi Megawati yang melengoskan wajah dari Surya Paloh terekam jelas di beberapa video kamera media massa. Dengan cepat, insiden ‘menolak’ bersalaman itu meluas.
Anggapan adanya keretakan antara Nasdem dan PDI Perjuangan meruak. Megawati dan Paloh yang sama-sama tak senyum dianggap sebagai simbol keduanya emoh berkomunikasi.
Apalagi setelah melewati Surya Paloh, Megawati dengan ringan dan penuh senyum tetap menyalami tokoh-tokoh lain, yakni Wakil Presiden terpilih 2019-2024 Ma'ruf Amin dan pelaksana tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan Suharso Monoarfa.
Video rekaman yang diambil oleh sejumlah stasiun televisi tersebut menjadi viral. Publik seperti menemukan jawaban atas kasak-kusuk yang mulai santer usai pilpres bahwa Megawati dan Paloh saling menjauh. Video yang viral itu seolah memberi jawaban, dua pimpinan parpol besar itu tak lagi mesra.