Korban Antaboga Mengancam, Century Lengang

VIVAnews - Rencana aksi melakukan penagihan korban PT Antaboga Delta Sekuritas di PT Bank Century Tbk ternyata tidak seperti yang diperkirakan. Kantor Bank Century malah terlihat sepi lengang.

Dari pantauan VIVAnews di kantor pusat Bank Century di Gedung Central Senayan, kawasan Senayan, Jakarta Selatan belum terlihat ada nasabah yang akan melakukan penagihan. Yang terlihat hanya sekitar 10 orang aparat kepolisian berjaga-jaga ketat.

Ernando Ari Gagalkan Penalti, Timnas Indonesia U-23 Ungguli Australia di Babak I

Pekan lalu, nasabah korban Antaboga mengancam akan rame-rame mendatangi kantor cabang Bank Century untuk melakukan penagihan atas produk investasi mereka yang dijual Antaboga lewat karyawan Bank Century. Ancaman korban Antaboga tersebut beredar dari sms ke sms.

Menurut Koordinator nasabah Antaboga, Gunawan, nasabah yang banyak memang bukan di kantor pusat Century. Namun, kebanyakan nasabah mendatangi kantor Century cabang Kelapa Gading, Jakarta Utara. Karena mayoritas nasabah Antaboga memang berasal dari Kelapa Gading.

"Kami sudah melakukan penagihan," ujarnya. Staf Bank Century memang sudah melayani nasabah. Mereka bersedia menampung keluhan nasabah.

Namun, menurut dia, staf Bank Century tak bisa berbuat apa-apa untuk mengembalikan dana nasabah. Karyawan beralasan kasus Antaboga sedang diurus oleh pihak Kepolisian. "Akibatnya, uang yang mereka harapkan tak bisa dikembalikan."

Kendati melayani korban Antaboga, Century memang tidak akan memenuhi tuntutan nasabah. Alasannya, produk Antaboga bukan diterbitkan oleh Century, tetapi oleh

Tak Bisa Penuhi Kebutuhan Harian, Sayuran dan Buah Ini Sangat Rendah Protein

Antaboga. Produk itupun tidak dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan. Bahkan, duit nasabah cuma mampir di Bank Century melalui rekening milik Antaboga. Karena setelah disetor nasabah, langsung dipindahkan ke bank lain.

Ribuan orang menjadi korban produk investasi Antaboga. Kebanyakan dari mereka adalah nasabah Bank Century yang ditawari bunga tinggi sehingga bersedia memindahkan dananya untuk diinvestasikan ke produk investasi di Antaboga. Total kerugian investor sekitar Rp 1,4 triliun.

Ketua KPU Dilaporkan karena Diduga Lakukan Tindakan Asusila
Wika Salim

Ajak Pacar Temui Keluarga di Momen Lebaran, Wika Salim Bakal Nikah Tahun Ini?

Wika Salim mengaku merasa senang lantaran di momen Lebaran tahun ini karena membawa serta sang kekasih ke tengah-tengah keluarganya

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024