Tersangka Kerusuhan Liga Champions Kembali

VIVAnews - Masih ingat tragedi kerusuhan berbau rasial yang terjadi di pertandingan Atletico Madrid vs Marseille? Salah satu tersangka yang diciduk polisi dalam kerusuhan itu adalah pria Prancis bernama Santos Mirasierra.

Fans Marseille itu sempat menjalani sidang. Namun, intervensi dari Ketua Klub, Papa Diouf, bahkan Presiden Prancis, Nicolas Sarkozy, membuatnya hanya menjalani penjara beberapa pekan saja.

Namun, seperti dilansir Goal, Senin 27 April 2009, kemarin Mirasierra kembali beraksi. Ia menyerang seorang pria yang disinyalir merupakan fans Paris St Germain.

Tindakan brutal itu dilakukannya bersama dua rekan dan menyebabkan luka pada wajah sang korban. Mirasierra kembali diciduk polisi dan dijebloskan ke penjara dengan tuduhan kekerasan.

Kelakuan Mirasierra ini sebenarnya bisa dicegah andai saja ia menjalani hukuman penjara. Apalagi dalam kerusuhan yang terjadi di kandang Atletico, Oktober 2008, lalu itu menyebabkan korban luka yang tidak sedikit. Belum lagi kerugian material dan ancaman hukuman dari UEFA.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia
Pre-order Seri iPhone 15 di Jakarta.

Harga Diri Apple sedang Dipertaruhkan

Apple diminta untuk menciptakan iPhone murah seperti HP Android pada umumnya. Namun, saran ini sepertinya sulit dilaksanakan karena Apple tidak ingin menurunkan standar.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024